kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Harga Minyak Terkoreksi Pada Perdagangan Selasa (21/11) Pagi


Selasa, 21 November 2023 / 06:18 WIB
Harga Minyak Terkoreksi Pada Perdagangan Selasa (21/11) Pagi
ILUSTRASI. Harga minyak terkoreksi tipis pada perdagangan Selasa (21/11) pagi. REUTERS/Christian Hartmann/File Photo


Reporter: Herlina KD | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga minyak terkoreksi tipis pada perdagangan Selasa (21/11) pagi. Pukul 06.11 WIB, harga minyak west texas intermediate (WTI) untuk pengiriman Januari 2024 di New York Mercantile Exchange ada di US$ 77,63 per barel, terkoreksi 0,26% dari sehari sebelumnya yang ada di US$ 77,83 per barel.

Mengutip Bloomberg, harga minyak terkoreksi dipicu wacana dari salah satu produsen terbesar OPEC yang akan meningkatkan produksinya pada Januari tahun depan.

OPEC dan sekutunya akan bertemu dalam waktu dekat untuk membahas kebijakan produksi minyak ke depan. Fokus para pedagang tertuju pada apakah Arab Saudi akan memperpanjang pengurangan produksi sukarela sebesar 1 juta barel per hari hingga tahun depan, atau akan mengembalikan produksinya seperti semula, sebelum adapengurangan.

Baca Juga: Pertemuan OPEC Akhir Pekan Ini Diharapkan Mengangkat Harga Komoditas Energi

Meski keputusan tersebut belum pasti, namun Uni Emirat Arab telah memiliki kesepakatan yang mengizinkannya untuk memproduksi lebih banyak minyak mentah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×