kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.606.000   15.000   0,94%
  • USD/IDR 16.290   50,00   0,31%
  • IDX 7.257   75,31   1,05%
  • KOMPAS100 1.072   13,85   1,31%
  • LQ45 846   11,73   1,41%
  • ISSI 216   3,00   1,41%
  • IDX30 435   5,37   1,25%
  • IDXHIDIV20 520   7,40   1,44%
  • IDX80 122   1,62   1,34%
  • IDXV30 124   0,62   0,50%
  • IDXQ30 143   2,07   1,47%

Harga Bitcoin Malah Jeblok Jelang Halving, Kenapa?


Minggu, 14 April 2024 / 19:02 WIB
Harga Bitcoin Malah Jeblok Jelang Halving, Kenapa?
ILUSTRASI. Bitcoin. REUTERS/Edgar Su/Illustration


Reporter: Akmalal Hamdhi | Editor: Tendi Mahadi

Halving ketiga terjadi pada 11 Mei 2020 dengan hadiah blok turun menjadi 6,25 BTC. Dalam satu tahun setelah halving pada tahun 2020, nilai Bitcoin meningkat sebesar 540%. Harga BTC melonjak dari US$ 8.727 menjadi US$ 55.847.

"Melihat tiga siklus halving sebelumnya rata-rata harga Bitcoin menghasilkan keuntungan sebesar 3.230% dalam waktu satu tahun setelah setiap halving," paparnya.

Menjelang halving keempat pada bulan April 2024, BTC memulai tahun ini dengan kuat. Namun, ada kemungkinan Bitcoin masih akan dalam masa konsolidasi melihat sentimen makroekonomi yang belum kuat.

Namun masih terdapat katalis positif dari permintaan dari institusi yang dipicu oleh ETF Bitcoin spot dan potensi faktor makroekonomi yang mendukung, terutama dengan kemungkinan penurunan suku bunga oleh The Fed.

Dengan asumsi arus masuk ETF Bitcoin spot yang kuat berlanjut hingga akhir tahun 2024, harga Bitcoin berpotensi mencapai nilai sebesar US$ 100.000. 

"Kenaikan ini diperkirakan akan didorong tidak hanya oleh adopsi kripto yang lebih luas oleh investor institusional, tetapi juga oleh perbaikan dalam regulasi yang memberikan kejelasan hukum bagi para investor," imbuhnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Bond Voyage Mastering Strategic Management for Business Development

[X]
×