kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45919,51   10,20   1.12%
  • EMAS1.350.000 0,52%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Menambang lagi saham tambang


Kamis, 23 Juni 2016 / 10:20 WIB
Menambang lagi saham tambang


Reporter: Narita Indrastiti | Editor: Yudho Winarto

Analis First Asia Capital, David Sutyanto menilai, tingginya pergerakan harga saham emiten pertambangan lebih disebabkan valuasi harganya yang sudah murah, diukur melalui price earning ratio (PER), sehingga menjadi buruan investor.

Di sisi lain, saham defensif seperti konsumer dan infrastruktur sudah mahal. "Sehingga, tahun ini tak banyak yang bisa menjadi pilihan. Saham tambang yang masih murah akhirnya menjadi pilihan," imbuh David.

Meski masih dirundung ketidakpastian soal harga komoditas, David yakin, rapor emiten tambang tahun ini akan lebih positif dibanding tahun lalu. Sehingga, lebih baik, saham pertambangan dikoleksi dalam jangka panjang. "Kalau jangka pendek, justru volatilitasnya masih tinggi," kata dia.

Menurut David, beberapa perusahaan yang bisa menjadi salah satu pilihan investasi jangka panjang karena memiliki prospek fundamental bagus adalah ADRO dan PTBA. Christian juga merekomendasikan buy ADRO dengan target Rp 1.100 per saham. Sementara saham lain sudah bergerak cukup tinggi, sehingga sebaiknya wait and see sejenak.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×