kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   21.000   1,38%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Proyeksi IHSG di bulan Juni 2021 dan saham-saham yang bisa dicermati


Senin, 31 Mei 2021 / 07:00 WIB
Proyeksi IHSG di bulan Juni 2021 dan saham-saham yang bisa dicermati


Reporter: Kenia Intan | Editor: Khomarul Hidayat

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) tertekan sepanjang bulan Mei 2021. Pada penutupan perdagangan Jumat (28/5), IHSG berada di level 5.848,62. Level tersebut menurun 2,45% dibanding penutupan akhir bulan April 2021 yang berada di 5.995,62.

Analis Pilarmas Investindo Sekuritas Okie Setya Ardiastama mengamati, IHSG cenderung lesu karena pelaku pasar mengantisipasi proses pemulihan ekonomi nasional. Mengingat, realisasi dana PEN masih berada di bawah 30% hingga saat ini.

"Percepatan pemulihan ekonomi tentu sangat bergantung pada stimulus fiskal. Sehingga, hal ini menjadikan  tekanan pada pergerakan IHSG sepanjang bulan ini," ujar Okie kepada Kontan.co.id, Jumat (28/5).

Senada, Kepala Riset Kiwoom Sekuritas Indonesia Ike Widiawati melihat, IHSG bulan Mei 2021 memang dalam tren penuranan. Lesunya IHSG dipicu sentimen eksternal maupun interal. Dari sentimen eksternal, pelaku pasar mengkhawatirkan inflasi AS dan kemungkinan pengurangan pembelian obligasi oleh Bank Sentral AS atau The Fed.

"Bank sentral AS mungkin akan melakukan antisipasi jika ekonomi terjadi overheating dengan kemungkinan melakukan pengurangan stimulus," terangnya kepada Kontan.co.id, Jumat (28/5).

Baca Juga: Indeks sektor keuangan naik 3,55% Ytd, berikut saham-saham yang menarik diikoleksi

Sementara dari sentimen internal, IHSG masih diperberat kondisi pertumbuhan ekonomi kuartal I 2021 yang negatif. Padahal, pelaku pasar berekspektasi indikator tingkat konsumsi minimal sebaik dengan periode November ataupun Desember tahun lalu. Walau tidak dipungkiri, kinerja di bulan tersebut memang tertopang momentum perayaan Natal dan Tahun Baru.

Kendati dalam tren penurunan, Ike melihat pergerakan IHSG masih sejalan dengan skenario. "Dengan berkurangnya kepercayaan investor dan sudah tingginya harga-harga saham, maka IHSG memang sudah sewajarnya bergerak di level 5.800-an," imbuh Ike.

Untuk bulan Juni 2021, Ike memproyeksikan,  pergerakan IHSG akan membaik. Secara historis sejak 2016 hingga 2020, rata-rata return bulan Juni mengalami rebound setelah tertekan sepanjang bulan Mei.

Baca Juga: Saat IHSG menguat, saham-saham ini paling banyak dijual asing dalam sepekan

Faktor lain yang bisa mengerek IHSG,  adanya rilis data ekonomi yang diekpektasikan lebih baik. Misalnya saja data inflasi, cadangan devisa yang diharapkan meningkat, dan neraca perdagangan dengan angka ekspor yang masih mampu bertumbuh lebih tinggi dibanding angka impor.

Dengan skenario rilis data ekonomi positif, suku bunga The Fed tidak mengalami kenaikan, serta inflasi AS terjaga, maka IHSG bulan Juni berpeluang menguji  level sekitar 6.100.

Namun, jika The Fed melakukan pengurangan stimulus dan rilis ekonomi domestik cenderung lemah, maka IHSG diperkirakan bergerak di kisaran level 5.715.

Ike mencermati, sektor keuangan menarik karena sudah cukup murah saat ini. Di sisi lain sektor industri dasar dan sektor properti juga bisa diikuti.

Sementara itu, Okie menyebut,  IHSG di bulan Mei 2021 masih sejalan dengan proyeksi. Adapun pergerakan IHSG tahun ini diprediksi berada di kisaran level 6.480.

Di bulan Juni 2021, IHSG berpeluang diperdagangkan pada level 6.000 hingga 6.150. Menurutnya, di akhir kuartal II ini pertumbuhan ekonomi akan lebih baik dibandingkan kuartal I 2021, kendati belum pulih sepenuhnya.

" Kami melihat kinerja emiten pada semester I tahun ini masih berpotensi tertekan. Hal tersebut seiringan dengan daya beli masyarakat yang belum kembali seperti sebelum pandemi," ujar Okie lagi.

Secara keseluruhan, ia melihat kondisi tahun ini dapat lebih baik ketimbang tahun lalu. Menurutnya, pemulihan ekonomi dan pemulihan kinerja keuangan akan menjadi pemicu pergerakan IHSG ke depan.

Adapun saham pada sektor perbankan, perkebunan, dan telekomunikasi dapat dijadikan pertimbangan untuk berinvestasi. Beberapa saham yang menjadi pilihan seperti BBCA, BBRI, BMRI, BBTN, BBNI, AALI, LSIP, SIMP, TLKM, dan EXCL.

"Kami menilai pemulihan ekonomi saat ini dapat terakselerasi lebih cepat oleh sektor-sektor tersebut," ujar Okie.

Ia menjelaskan, tren kebutuhan masyarakat saat ini menjadi pemicu untuk sektor telekomunikasi. Sementara, momentum kenaikan harga komoditas menjadi penopang pada emiten sektor perkebunan. Untuk sektor perbankan, membaiknya kualitas kredit dan momentum ekspansi dari sektor riil berpotensi menguatkan kinerjanya.

Kendati kondisi diprediksi labih baik, sentimen eksternal masih dapat menjadi penghambat laju IHSG dalam jangka waktu menengah.

Pemulihan ekonomi di AS yang mendorong adanya rencana pengurangan stimulus atau tapering off dapat memicu aksi jual investor asing pada aset di negara-negara berkembang, termasuk Indonesia. Sebab, risiko fluktuasi pada negara berkembang dinilai lebih besar dibandingkan pada negara maju.

"Hal ini berdampak pada pasar saham maupun obligasi," imbuh Okie. Cuma, tapering off tersebut belum akan terjadi tahun ini. Kemungkinan, pengurangan stimulus AS akan terjadi  pada tahun 2022 mendatang.

Aliran modal keluar dari AS akan semakin deras mengingat Presiden Amerika Serikat Joe Biden tengah mempertimbangkan untuk menambah anggaran belanja negara sebesar US$ 6 triliun  tahun depan. Kebijakan itu akan memperkokoh kondisi ekonomi AS, sehingga investor akan semakin mempertimbangkan risiko berinvestasi di negara berkembang.

Selanjutnya: Simak proyeksi pergerakan IHSG untuk Senin (31/5)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×