kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,78   -24,72   -2.68%
  • EMAS1.326.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Potong anggaran, kinerja SUGIH kembali positif


Senin, 03 November 2014 / 11:40 WIB
Potong anggaran, kinerja SUGIH kembali positif
ILUSTRASI. Kementerian ESDM tengah menyusun Peraturan Menteri mengenai insentif khusus bagi pengembangan Migas Non Konvensional.


Reporter: Dityasa H Forddanta | Editor: Yudho Winarto

JAKARTA. Kinerja emiten pertambangan PT Sugih Energy Tbk (SUGIH) pada kuartal III-2014 membaik. Dalam laporan keuangan perseroan, Senin (3/11), disebutkan, pendapatan SUGIH naik 36% menjadi US$ 4,16 juta dari sebelumnya US$ 3,05 juta.

Beban pokok pendapatan perseroan mengalami penghematan cukup tinggi. Kuartal III tahun ini, angkanya tercatat sebesar US$ 526.110, susut 82% jika dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya, US$ 2,97 juta.

Jadi, porsi beban pokok terhadap pendapatan SUGIH kuartal III tahun ini hanya sebesar 12%. Padahal, periode yang sama tahun sebelumnya, porsi tersebut mencapai 97%. Alhasil, laba kotor perseroan mengalami kenaikan 41 kali lipat kenjadi US$ 3,63 juta dari sebelumnya US$ 88.532.

Kenaikan ini juga membuat laba bersih SUGIH kuartal III-2014 kembali positif, tercatat sebesar US$ 1,77 juta. Padahal, periode sebelumnya SUGI mencatat rugi bersih mencapai US$ 9 juta.

Namun, patut diketahui, kenaikan kinerja keuangan ini dapat tercapai setelah SUGI melakukan penghematan besar-besaran. Lihat saja, penurunan porsi beban pokok terhadap pendapatan dari yang sebelumnya 97% menjadi hanya 12% tadi dilakukan setelah manajemen memotong sejumlah anggaran.

Dalam catatan laporan keuangan SUGI dijelaskan, beban pokok SUGI dibagi menjadi lima pos keuangan, yakni pos beban produksi langsung, gaji, operasional rig, asuransi, dan sewa. Dari kelima pos tersebut, hingga September 2014 lalu hanya ada pengeluaran untuk produksi langsung, sebesar US$ 526.110. Sementara, pos gaji, operasional rig, asuransi, dan sewa angkanya nihil.

Padahal, kuartal III-2013 lalu semua pos tersebut terisi penuh oleh angka. Rinciannya, produksi langsung sebesar US$ 1,25 juta, gaji US$ 498.532, operasional rig US$ 615.463, asuransi US" 97.011, dan sewa sebesar US$ 509.927.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×