kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.539.000   0   0,00%
  • USD/IDR 15.740   20,00   0,13%
  • IDX 7.492   12,43   0,17%
  • KOMPAS100 1.159   4,94   0,43%
  • LQ45 920   6,72   0,74%
  • ISSI 226   -0,39   -0,17%
  • IDX30 475   4,06   0,86%
  • IDXHIDIV20 573   5,12   0,90%
  • IDX80 133   0,95   0,72%
  • IDXV30 141   1,37   0,98%
  • IDXQ30 158   1,02   0,65%

Maybank Dana Obligasi Plus bidik return 10% pada 2018


Minggu, 04 Februari 2018 / 20:42 WIB
Maybank Dana Obligasi Plus bidik return 10% pada 2018
ILUSTRASI. Maybank Asset Management


Reporter: Danielisa Putriadita | Editor: Dupla Kartini

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Reksadana Maybank Dana Obligasi Plus besutan PT Maybank Asset Management menorehkan return sebesar 1,72% pada Januari 2018. Berdasarkan data Infovesta Utama, produk ini menempati urutan kelima reksadana pendapatan tetap berkinerja tertinggi.

Denny R. Thaher Chief Executive Officer PT Maybank Asset Management mengatakan, mayoritas portofolio produk ini berisi obligasi pemerintah dan ditransaksikan secara aktif. "Sisanya ditaruh pada obligasi korporasi yang memberikan yield relatif tinggi dengan tetap memperhatikan risiko kredit dan likuiditas," katanya, Jumat (2/2).

Per akhir Januari 2018, reksadana Maybank Dana Obligasi Plus memiliki sekitar 60% obligasi pemerintah dan 30% obligasi korporasi. Denny menilai, obligasi pemerintah mampu berperan penting dalam mendorong kinerja reksadana seiring tren positif pasar obligasi selama Januari 2018.

Tenor yang dipilih untuk portofolio reksadana fixed income ini adalah tenor menengah, di bawah lima tahun untuk obligasi korporasi. Sedangkan, pemilihan obligasi pemerintah, masih terkonsentrasi pada obligasi tenor panjang.

Denny memproyeksikan reksadana pendapatan tetap masih memiliki prospek positif di tahun ini. Hal ini didukung kondisi ekonomi Indonesia yang stabil serta aliran dana asing yang diproyeksikan masih kuat.

Sedangkan, sentimen yang mungkin menaham kinerja reksadana pendapatan tetap ke depan adalah faktor global seperti rencana The Federal Reserves menaikkan bunga secara agresif di tahun ini.

"Kami mengelola reksadana ini secara aktif dan menyesuaikan dengan kondisi pasar dan view kami ke depan, sehingga diharapkan kinerja bulan pertama ini dapat terus dipertahankan sampai akhir tahun," kata Denny.

Ia memperkirakan imbal hasil reksadana Maybank Dana Obligasi Plus di akhir tahun ini berada di kisaran 10%.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Survei KG Media

TERBARU
Kontan Academy
Advokasi Kebijakan Publik di Era Digital (Teori dan Praktek) Mengenal Pentingnya Sustainability Reporting

[X]
×