kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.513.000   9.000   0,60%
  • USD/IDR 15.878   60,00   0,38%
  • IDX 7.215   -31,04   -0,43%
  • KOMPAS100 1.106   -4,36   -0,39%
  • LQ45 877   -2,84   -0,32%
  • ISSI 220   -2,01   -0,91%
  • IDX30 450   -2,38   -0,53%
  • IDXHIDIV20 540   -5,20   -0,95%
  • IDX80 127   -0,48   -0,38%
  • IDXV30 132   -4,46   -3,28%
  • IDXQ30 149   -1,12   -0,75%

Exchange Kripto: Lisensi PFAK Berdampak Positif pada Kinerja Perusahaan


Kamis, 28 November 2024 / 10:25 WIB
Exchange Kripto: Lisensi PFAK Berdampak Positif pada Kinerja Perusahaan
ILUSTRASI. Bursa kripto dan broker beroperasi dengan cara berbeda dalam lanskap trading. Bursa bertindak sebagai perantara dan memfasilitasi transaksi antara pembeli dan penjual dari mata uang fiat ke mata uang kripto dan sebaliknya.


Reporter: Nadya Zahira | Editor: Yudho Winarto

Senada dengan hal ini, CEO Ajaib Kripto, Adrian Sudirgo mengatakan sejak September lalu, Ajaib Kripto telah meraih lisensi Pedagang Fisik Aset Kripto (PFAK) dari Bappebti.

Dia menilai, dengan mengikuti regulasi ini berdampak positif bagi kinerja perusahaan karena akan meningkatkan rasa kepercayaan masyarakat terhadap Ajaib Kripto.

Adrian mengatakan, Ajaib Kripto juga mengalami pertumbuhan yang sangat positif dalam setahun terakhir. Di mana, jumlah pengguna yang membeli Bitcoin dan total nilai transaksi di platformperusahaan meningkat sekitar tujuh kali lipat, sementara jumlah Bitcoin yang dibeli meningkat 3,4 kali lipat.

“Hal ini tentu menunjukkan tingginya minat masyarakat terhadap aset kripto dan kepercayaan mereka terhadap Ajaib Kripto semenjak kamu mendapatkan lisensi PFAK,” kata dia, kepada Kontan.co.id, Rabu (27/11).

Dengan begitu, Adrian optimistis bahwa aset kripto memiliki potensi besar untuk menjadi bagian penting dari portofolio investasi masyarakat Indonesia.

Dengan adanya regulasi yang jelas dan pengawasan yang ketat, Ajaib Kripto berharap kepercayaan masyarakat terhadap aset kripto akan semakin meningkat, yang pada akhirnya akan mendorong adopsi yang lebih luas.

Baca Juga: Transaksi Kripto Sejak Awal 2024 Tembus Rp 475,13 triliun, Pemasukan Pajak Ikut Naik

“Kami percaya bahwa aset kripto memiliki potensi besar untuk menjadi bagian penting dari portofolio investasi masyarakat Indonesia,” kata dia. 

Adrian menilai, dengan regulasi yang jelas dan pengawasan yang ketat, Ajaib Kripto berharap kepercayaan masyarakat terhadap aset kripto semakin meningkat.

Ke depannya Ajaib Kripto juga akan terus berinovasi untuk meningkatkan keamanan dan kenyamanan bagi nasabah. 

Selanjutnya: Bank Mega Syariah Berupaya Jaga NPF Tetap Terkendali hingga Akhir Tahun

Menarik Dibaca: 5 Tanaman Hias Pengganti Pohon Natal untuk Dijadikan Dekorasi dalam Ruangan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Kiat Cepat Baca Laporan Keuangan Untuk Penentuan Strategi dan Penetapan Target KPI Banking and Credit Analysis

[X]
×