kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 2.016.000   36.000   1,82%
  • USD/IDR 16.860   -50,00   -0,30%
  • IDX 6.538   92,30   1,43%
  • KOMPAS100 939   12,04   1,30%
  • LQ45 730   8,52   1,18%
  • ISSI 209   2,52   1,22%
  • IDX30 378   3,03   0,81%
  • IDXHIDIV20 458   4,62   1,02%
  • IDX80 106   1,33   1,26%
  • IDXV30 113   1,41   1,27%
  • IDXQ30 124   0,78   0,63%

Wall Street Dibuka Naik Menjelang Laporan Big Tech pada Selasa (25/7)


Selasa, 25 Juli 2023 / 20:45 WIB
Wall Street Dibuka Naik Menjelang Laporan Big Tech pada Selasa (25/7)
ILUSTRASI. Wall Street


Reporter: Yudho Winarto | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - ​JAKARTA. Wall Street merayap lebih tinggi pada pembukaan perdagangan hari Selasa (25/7), setelah banyak perusahaan memperkirakan laba tahunan yang optimis.

Sementara investor juga menunggu laporan laba kuartalan dari perusahaan teknologi megacap.

Melansir Reuters, Dow Jones Industrial Average naik 10,25 poin atau 0,03% pada pembukaan perdagangan ke level 35.421,49.

Indeks S&P 500 dibuka lebih tinggi sebesar 0,55 poin atau 0,01% ke 4.555,19 dan Nasdaq Composite naik 34,37 poin atau 0,24% menjadi 14.093,24 pada bel pembukaan.

Baca Juga: Wall Street Menguat, Dow Jones Mencatat Kenaikan Beruntun Terpanjang Sejak 2017

Laporan keuangan pemilik Google Alphabet dan Microsoft akan keluar setelah bel pembukaan perdagangan. Saham mereka masing-masing naik 0,4% dan 0,9% pada perdagangan premarket.

Raksasa teknologi AS diperkirakan akan mengakhiri pelambatan hampir setahun dalam bisnis cloud mereka. Menyusul tanda-tanda ketahanan ekonomi mendorong klien untuk meningkatkan pengeluaran teknologi. Sementara peningkatan iklan digital juga akan membantu keuntungan mereka.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

[X]
×