kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45906,29   2,96   0.33%
  • EMAS1.310.000 -0,23%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Tak hanya untungkan SBN, penerbitan global bond juga akan untungkan rupiah


Kamis, 07 Januari 2021 / 19:13 WIB
Tak hanya untungkan SBN, penerbitan global bond juga akan untungkan rupiah
ILUSTRASI. Obligasi


Reporter: Hikma Dirgantara | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Keputusan pemerintah untuk menerbitkan global bond pada awal tahun disebut akan memberi dampak positif. Tak hanya menguntungkan pasar Surat Berharga Negara (SBN), penerbitan global bond kali ini juga akan menguntungkan rupiah.

Head of Economics Research Pefindo Fikri C Permana menjelaskan, penerbitan obligasi global berdenominasi dolar Amerika Serikat (AS) dan euro justru memberikan dua keuntungan sekaligus bagi Indonesia. Pertama, dengan bertambahnya aliran dana dalam bentuk dolar AS dan euro tentunya akan membuat pasar SBN jadi lebih stabil.

“Kedua, obligasi global ini bisa jadi natural hedging bagi rupiah yang belakangan dalam tren penguatan. Dengan demikian, keberadaan dolar AS dan euro yang semakin banyak akan membuat risiko lebih terukur dan tersebar sehingga secara tidak langsung rupiah pun diuntungkan,” jelas Fikri ketika dihubungi Kontan.co.id, Kamis (7/1).

Lebih lanjut, Fikri melihat adanya kepercayaan yang tinggi dari investor terhadap ekonomi Indonesia sehingga penerbitan kali ini bisa oversubscribed. Dari segi yield pun dipandang Fikri sangat prospektif seiring yield yang ditawarkan masih lebih tinggi dibandingkan benchmark US Treasury.

Baca Juga: Analis: Keberhasilan global bond Indonesia indikasi kepercayaan investor asing

Keberhasilan pemerintah dalam menekan yield seri-seri pada global bond ini juga disebut Fikri perlu diapresiasi. Pasalnya, dengan yield yang lebih rendah, risiko di masa mendatang untuk pembiayaan utang tersebut pun jadi lebih ringan. Terlebih, seri-seri kali ini juga bertenor panjang sehingga memberi ruang lebih bagi APBN di masa mendatang.

Sebagai informasi, seri RI0331 yang bertenor 10 tahun memiliki yield sebesar 1,90% dengan kupon sebesar 1,85%. Lalu seri RI0351 yang bertenor 30 tahun memiliki yield sebesar 3,1% dengan kupon 3,05%. Sementara seri RI0371 yang bertenor 50 tahun memiliki yield sebesar 3,4% dengan kupon 3,35%.

Adapun, untuk 1 seri SUN berdenominasi euro, yakni RIEURO0333 yang bertenor 12 tahun memiliki yield sebesar 1,174% dengan kupon 1,1%.

Dalam penerbitan global bond kali ini, pemerintah berhasil mengantongi dana segar senilai US$ 3 miliar dan Eur 1 miliar. Pricing date untuk keempat seri obligasi global ini adalah 5 Januari 2021 dengan tanggal setelmen 12 Januari 2021.

Selanjutnya: Pemerintah rilis global bond US$ 3 miliar dan € 1 miliar dengan bunga termurah

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Practical Business Acumen

[X]
×