kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.528.000   8.000   0,53%
  • USD/IDR 16.240   -40,00   -0,25%
  • IDX 7.037   -29,18   -0,41%
  • KOMPAS100 1.050   -5,14   -0,49%
  • LQ45 825   -5,35   -0,64%
  • ISSI 214   -0,85   -0,40%
  • IDX30 423   -1,15   -0,27%
  • IDXHIDIV20 514   0,87   0,17%
  • IDX80 120   -0,69   -0,57%
  • IDXV30 125   1,36   1,09%
  • IDXQ30 142   0,26   0,18%

SRIL suntik modal anak usaha US$ 38,93 juta


Senin, 08 Desember 2014 / 18:27 WIB
SRIL suntik modal anak usaha US$ 38,93 juta
ILUSTRASI. Cara Download dan Cetak Sertifikat UTBK-SNBT 2023, Peserta Catat.


Reporter: Amailia Putri Hasniawati | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

JAKARTA. PT Sri Rejeki Isman Tbk (SRIL) menggunakan sebagian dana hasil penerbitan obligasi berdenominasi dollar AS untuk menyuntik modal anak usaha yang baru beroperasi tahun depan.

Allan Moran Severino, Direktur Keuangan SRIL dalam keterangan resminya menjelaskan, pihaknya mengucurkan dana sebesar US$ 38,93 juta untuk menyuntik modal Golden Mountain textile and Trading Pte. Ltd merupakan entitas anak usaha milik SRIL melalui Golden Legacy Pte. Ltd.

Adapun, nilai tersebut setara dengan 38,93 juta saham baru Golden Mountain yang diterbitkan dengan harga US$ 1 per saham. Golden Mountain merupakan perusahaan yang bergerak di bidang perdagangan umum.

Sedangkan, Golden Legacy merupakan anak perusahaan yang bergerak di bidang investasi. Keduanya didirikan pada 3 Maret 2014. Golden Legacy sudah mulai beroperasi secara komersil setelah didirikan. Sementara, Golden Mountain baru beroperasi secara komersil pada 2015 mendatang.

Dana untuk menyuntik modal itu diambil dari hasil penerbitan global bond tambahan yang diterbitkan pada November 2014 kemarin. Nilainya sebesar US$ 70 juta. Ini merupakan lanjutan dari penerbitan obligasi global perseroan melalui Golden Legacy di bulan April 2014 yang sebesar US$ 200 juta. Sehingga total penerbitan mencapai US$ 270 juta.

Namun, surat utang tambahan ini dikonsolodasikan dengan obligasi awal, sehingga membentuk satu seri obligasi dengan total nilai sebesar US$ 270 juta. Tanggal penerbitan pun diseragamkan menjadi 24 April 2014.

Nah, penggunaan dana obligasi tambahan ini selain untuk menyuntik Golden Mountain, juga digunakan untuk membiayai kegiatan usaha SRIL dan pembangunan pabrik. Nilainya sebesar US$ 33,17 juta. SRIL memperoleh dana tersebut melalui pinjaman antar perusahaan.

Golden Legacy meneruskan dana hasil penerbitan kepada Golden Mountain melalui pinjaman antar perusahaan. Bunga yang dikenakan sebesar 9,25% per tahun. Adapun, bunga penerbitan dari global bond Golden Legacy sebesar 9% per tahun. Lalu, SRIL menarik pinjaman dari Golden Mountain dengan bunga 10,62% per tahun.

Sementara, dana hasil penerbitan obligasi yang senilai US$ 200 juta, sebagian digunakan untuk penyelesaian utang perseroan yang memiliki bunga lebih tinggi, 11%-12% per tahun. Nilai peluanasan setara dengan US$ 110 juta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective Bedah Tuntas SP2DK dan Pemeriksaan Pajak (Bedah Kasus, Solusi dan Diskusi)

[X]
×