kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.429.000   20.000   1,42%
  • USD/IDR 15.405   30,00   0,19%
  • IDX 7.796   -1,92   -0,02%
  • KOMPAS100 1.183   -1,81   -0,15%
  • LQ45 957   -1,75   -0,18%
  • ISSI 227   0,27   0,12%
  • IDX30 487   -0,70   -0,14%
  • IDXHIDIV20 588   -0,54   -0,09%
  • IDX80 134   -0,26   -0,20%
  • IDXV30 139   -1,23   -0,88%
  • IDXQ30 163   -0,27   -0,17%

SMGR bangun lima pabrik baru tahun ini


Rabu, 29 Januari 2014 / 19:08 WIB
SMGR bangun lima pabrik baru tahun ini
ILUSTRASI. produk kebersihan Mi Robot Vacuum Mop 2 Lite


Reporter: Amailia Putri Hasniawati | Editor: Asnil Amri

JAKARTA. PT Semen Indonesia Tbk (SMGR) mulai melakukan konstruksi dua pabrik baru. Kedua pabrik itu masing-masing terletak di Rembang (SGG IV), Jawa Tengah dan Indarung, Sumatera Barat (SGG III).

Dwi Sutjipto, Direktur Utama Semen Indonesia mengatakan, konstruksi pabrik yang di Indarung akan dimulai terlebih dahulu. Diperkirakan, kuartal I-2014 ini proses konstruksi sudah bisa dilakukan.

Sedangkan pabrik di Rembang targetnya kuartal II-2014 sudah mulai konstruksi. Adapun, kapasitas produksi masing-masing pabrik sebesar tiga juta ton per tahun. Biaya pembangunan dua pabrik ini mencapai Rp 7,5 triliun.

Tahun ini, SMGR mengalokasikan belanja modal sekitar Rp 4 triliun. Dana itu diantaranya guna membiayai pembangunan tahap awal kedua pabrik anyar tersebut. Diharapkan, pembangunan keduanya sudah rampung pada 2016 mendatang.

Selain untuk pembangunan pabrik semen, dana itu juga akan digunakan untuk membangun tiga pabrik pengemasan (packing plant). Ketiga pabrik itu masing-masing terletak di Balikpapan, Pontianak, dan Sulawesi Utara. Kapasitasnya sekitar 300.000 ton per tahun hingga 500.000 ton per tahun per pabrik.

Pembangunan pabrik pengemasan merupakan langkah BUMN semen ini dalam rangka meningkatkan efisiensi biaya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management Principles (SCMP) Mastering Management and Strategic Leadership (MiniMBA 2024)

[X]
×