kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.533.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.139   61,00   0,38%
  • IDX 7.062   78,44   1,12%
  • KOMPAS100 1.056   15,43   1,48%
  • LQ45 829   12,28   1,50%
  • ISSI 215   2,22   1,05%
  • IDX30 422   6,37   1,53%
  • IDXHIDIV20 509   7,10   1,41%
  • IDX80 120   1,81   1,53%
  • IDXV30 125   0,67   0,54%
  • IDXQ30 141   1,83   1,32%

Siwani Makmur raup pendapat bersih Rp 1,83 miliar semester I


Jumat, 27 Juli 2018 / 19:07 WIB
Siwani Makmur raup pendapat bersih Rp 1,83 miliar semester I
ILUSTRASI. PT Siwani Makmur Tbk SIMA


Reporter: Ika Puspitasari | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Siwani Makmur Tbk (SIMA) berhasil membukukan pendapat bersih pada semester I 2018 ini sebesar Rp 1,83 miliar. Meski angka ini turun ketimbang periode yang sama tahun lalu Rp 2,43 miliar atau 24,70% year on year (yoy).

Walaupun demikian, mengutip dari laporan keuangan dalam keterbukaan BEI, Jumat (27/7), Siwani berhasil membukukan laba bruto Rp 1,02 miliar. Lebih tinggi dari tahun lalu Rp 865,02 juta.

Sejalan dengan turunnya beban pokok pendapatan 48,17% dari Rp 1,56 miliar menjadi Rp 812,61 juta.

Siwani mampu menekan beban pendapatan dari sisi tenaga kerja langsung yang menurun 78,37% dari Rp 1,12 miliar pada semester I tahun lalu, menjadi Rp 812,61 juta pada tahun ini.

Selain beban pendapatan, beban administrasi dan umum Siwani juga turun 19,05% dari Rp 1,26 miliar menjadi Rp 1,02 miliar. Alhasil, Siwani memperoleh laba tahun berjalan Rp 3,02 juta sampai Juni 2018.

Selama 2016 dan 2017 perusahaan belum memproduksi kemasan fleksibel sebagai bisnis utama perusahaan. Meski begitu, Siwani juga menambah bisnis lain, salah satunya jasa pemeliharaan peralatan.

Sebagai informasi, Siwani tengah mengkaji perubahan sektor bisnis. Rencananya, perusahaan akan merambah ke bisnis properti dan pertambangan. Perusahaan berencana merealisasikan rencana perubahan bisnis pada akhir tahun ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective Bedah Tuntas SP2DK dan Pemeriksaan Pajak (Bedah Kasus, Solusi dan Diskusi)

[X]
×