Reporter: Dityasa H Forddanta | Editor: Yudho Winarto
JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan Rabu, (13/1), ditutup menguat 24,65 poin ke level 4.537,18. Penguatan ini diprediksi masih akan berlanjut untuk transaksi besok, Kamis (14/1).
Lanjar Nafi, analis Reliance Securities sependapat. Indeks akan melanjutkan penguatannya dengan rentang pergerakan 4.515-4.610.
Alasanya, indeks bergerak gap up dan break out resistance level. Indikator stochastic golden-cross pada area oversold dan bullish momentum pada Indikator RSI.
Indikator William Percent Range pun terlihat rebound dari oscillator -90 hingga -50 sehingga membuka peluang penguatan lebih lanjut hingga menguji resistance upper bollinger bands dikisaran level 4.610.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News