kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.965.000   -10.000   -0,51%
  • USD/IDR 16.830   0,00   0,00%
  • IDX 6.438   38,22   0,60%
  • KOMPAS100 926   8,20   0,89%
  • LQ45 723   5,45   0,76%
  • ISSI 205   2,17   1,07%
  • IDX30 376   1,61   0,43%
  • IDXHIDIV20 454   0,42   0,09%
  • IDX80 105   1,01   0,98%
  • IDXV30 111   0,45   0,40%
  • IDXQ30 123   0,28   0,22%

Simak jadwal pembagian dividen Acset Indonusa (ACST)


Minggu, 14 April 2019 / 07:09 WIB
Simak jadwal pembagian dividen Acset Indonusa (ACST)


Reporter: Aloysius Brama | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Acset Indonusa Tbk (ACST) akan membagikan dividen kepada para pemegang sahamnya ditengah kondisi perusahaan yang mengalami penurunan laba. Melalui rilis yang dipublikasikan oleh Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) Jumat (12/4), jumlah dividen yang dibagikan oleh perusahaan yang bergerak di bidang pengembangan dan pelayanan konstruksi ini sebesar Rp 5 per saham.

Pada pembagian dividen kali ini, ACST mengalokasikan Rp 3,50 miliar dari total Rp 18,31 miliar laba bersihnya pada tahun 2018 lalu. Jumlah laba tersebut turun hingga 88,3% dari tahun 2017.

Pada akhir pekan lalu, harga saham ACST ditutup di level Rp 1.580. Itu berarti, besaran dividen yield ACST sebesar 0,32%. Sedangkan untuk dividen payout ratio (DPR) ACST sebesar 19,23%.

Sebelumnya, dalam berita Kontan.co.id Rabu (10/4), Direktur Utama Acset Indonusa Jeffrey Gunadi Chandrawijaya mengatakan keterlambatan proyek-proyek ACST menjadi penyebab signifikan laba ACST tergerus. “Kalau proyek terlambat, pasti biayanya akan meningkat, kenaikan-kenaikan biaya ini yang menyebabkan laba kita turun,” pungkasnya dalam rapat umum pemegang saham ACST, Rabu (10/4).

Tangal cum dividen di pasar reguler dan negosiasi akan diselenggarakan pada 18 April 2019. Sedangkan di pasar tunai, tanggal cum bakal diselenggarakan 23 April 2019. Selang 6 hari setelahnya yakni tanggal 29 April 2018, ACST akan membagikan dividennya secara tunai kepada para investornya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

[X]
×