kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.704.000   25.000   1,49%
  • USD/IDR 16.450   35,00   0,21%
  • IDX 6.380   -139,26   -2,14%
  • KOMPAS100 926   -23,75   -2,50%
  • LQ45 725   -12,49   -1,69%
  • ISSI 196   -6,34   -3,13%
  • IDX30 379   -3,71   -0,97%
  • IDXHIDIV20 456   -5,75   -1,25%
  • IDX80 105   -2,26   -2,11%
  • IDXV30 108   -2,36   -2,13%
  • IDXQ30 124   -0,95   -0,75%

Rumor obligasi bikin saham Grup Bakrie anjlok lagi


Rabu, 18 Agustus 2010 / 14:38 WIB
Rumor obligasi bikin saham Grup Bakrie anjlok lagi


Reporter: Barratut Taqiyyah | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

JAKARTA. Harga saham-saham perusahaan milik kelompok Grup Bakrie tergerus dalam hari ini. Penurunan tertinggi dialami PT Bakrie Sumatra Plantations (UNSP). Pada pukul 14.28, harga saham UNSP sudah anjlok hingga 7,27% menjadi tinggal Rp 147.

Penurunan terdalam kedua dialami PT Bumi Resources sebesar 4,7% menjadi Ro 1.420. Baru kemudian disusul PT Darma Henwa (DEWA) dengan penurunan 1,79% menjadi Rp 55, serta PT Bakrieland Development (ELTY) dan PT Energi Mega Persada (ENRG) masing-masing turun 0,98% menjadi Rp 101 dan 0,99% menjadi Rp 100. Sementara, harga saham PT Bakrie & Brothers (BNBR) masih tak bergerak di posisi Rp 55.

Penurunan harga saham ini disebabkan adanya rumor yang berkembang di pasar, yaitu Grup Bakrie bakal berutang lagi. Seperti yang diberitakan sebelumnya, salah satu sumber KONTAN di kelompok usaha ini mengungkapkan, hingga akhir tahun ini, sejumlah perusahaan milik keluarga Bakrie bakal merilis obligasi global sekitar US$ 550 juta-US$ 600 juta.

Perinciannya, PT Bakrie & Brothers Tbk (BNBR) akan melepas obligasi US$ 150 juta, PT Bakrie Sumatra Plantations Tbk (UNSP) sekitar Rp 200 juta-US$ 250 juta, dan PT Energi Mega Persada Tbk (ENRG) senilai US$ 200 juta. "Obligasi itu akan dipakai untuk melunasi pinjaman," ujar si sumber yang ogah disebut namanya itu, Senin malam (16/8).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Procurement Economies of Scale (SCMPES) Brush and Beyond

[X]
×