kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.539.000   0   0,00%
  • USD/IDR 15.769   -9,00   -0,06%
  • IDX 7.470   -9,22   -0,12%
  • KOMPAS100 1.154   0,14   0,01%
  • LQ45 915   1,41   0,15%
  • ISSI 226   -0,75   -0,33%
  • IDX30 472   1,48   0,31%
  • IDXHIDIV20 570   2,21   0,39%
  • IDX80 132   0,22   0,17%
  • IDXV30 140   0,97   0,69%
  • IDXQ30 158   0,51   0,33%

Pemerintah akan menggelar lelang 7 seri SUN pada Selasa (16/7) besok


Senin, 15 Juli 2019 / 11:54 WIB
Pemerintah akan menggelar lelang 7 seri SUN pada Selasa (16/7) besok


Reporter: Dimas Andi | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah akan melaksanakan lelang Surat Utang Negara (SUN) pada perdagangan Selasa (16/7) besok. Dalam lelang kali ini, pemerintah mematok target indikatif senilai Rp 15 triliun dan target maksimal sebanyak Rp 30 triliun.

Berdasarkan keterangan Ditjen Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko Kemkeu, terdapat 7 seri SUN yang akan dilelang pada esok hari. Di antaranya adalah SPN03191017, SPN12200410, FR0077, FR0078, FR0080, FR0079, dan FR0076.

SPN0319017 merupakan seri anyar yang baru pertama kali diikutsertakan dalam lelang. Seri yang jatuh tempo pada 17 Oktober 2019 ini menawarkan tingkat kupon dengan sistem diskonto.

Seri SPN12200410 juga menawarkan tingkat kupon dengan sistem diskonto dan waktu jatuh tempo pada 10 April 2020.

Seri FR0077 menawarkan tingkat kupon sebesar 8,125% dengan waktu jatuh tempo pada 15 Mei 2024. Seri FR0078 menawarkan tingkat kupon sebesar 8,25% dengan waktu jatuh tempo pada 15 Mei 2029. Seri FR0080 menawarkan tingkat kupon sebesar 7,50% dengan waktu jatuh tempo pada 15 Juni 2035.

Seri FR0079 menawarkan tingkat kupon sebesar 8,375% dengan waktu jatuh tempo pada 15 April 2039. Terakhir, seri FR0076 menawarkan tingkat kupon sebesar 7,375% dengan waktu jatuh tempo pada 15 Mei 2048.

Sebagai informasi, pada lelang SUN sebelumnya, nilai penawaran yang masuk mencapai Rp 62,08 triliun. Pemerintah pun mampu menyerap dana senilai Rp 22,15 triliun pada lelang tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Survei KG Media

TERBARU
Kontan Academy
Advokasi Kebijakan Publik di Era Digital (Teori dan Praktek) Mengenal Pentingnya Sustainability Reporting

[X]
×