Reporter: Dea Chadiza Syafina | Editor: Amal Ihsan
JAKARTA. Regulator Otoritas Jasa Keuangan (OJK) saat ini tengah menyusun peta jalan atau road map penerapan tata kelola perusahaan yang baik good corporate governance (GCG). Pembentukan tersebut dilakukan untuk mempermudah pemberian peringkat perusahaan terbuka di Indonesia dengan corporate governance (CG)-Scorecard.
Ketua Dewan Komisioner OJK Muliaman Hadad mengungkapkan, road map tersebut akan menjadi pencapaian dalam penilaian GCG terhadap perusahaan terbuka (Tbk) atau emiten di Indonesia. "Road map tersebut bertujuan untuk mencapai perbaikan GCG para emiten yang di Indonesia agar sejajar dengan perusahaan-perusahaan di negara Asia Tenggara lainnya," kata Muliaman dalam acara pengumuman 30 emiten terbaik dalam skor CG tertinggi di Jakarta, Senin (25/3).
Muliaman menambahkan, guna mendukung langkah tersebut, OJK akan menjalin kerjasama dengan lembaga negara lainnya seperti Bank Indonesia, Bursa Efek Indonesia (BEI), dan pihak-pihak terkait. Nantinya, akan disusun dengan menggunakan standar untu peringkat Perusahaan Terbuka di Indonesia dengan CG-Scorecard.
"Seperti hasil Indonesia atas ASEAN CG Association, ASEAN CG Scorecard, blue print CG, code of CG yang bersifat sektoral dan peraturan terkait lainnya," tandas Muliaman.
Lebih lanjut Muliaman mengatakan, setelah OJK melakukan tinjauan tersebut, pihaknya juga akan membentuk Indonesia CG Manual bersama dengan World Bank sebagai referensi bagi seluruh stakeholders dan tersedia secara cuma-cuma melalui website yang ada.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News