Reporter: Barratut Taqiyyah | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie
JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka positif pada transaksi perdagangan pagi ini (1/10). Data RTI menunjukkan, pada pukul 09.09, indeks tercatat naik 0,51% menjadi 4.338,19.
Secara sektoral, ada delapan sektor yang memberikan sinyal positif. Tiga sektor dengan penguatan terbesar yakni: sektor industri dasar naik 1,01%, sektor infrastruktur naik 0,98%, dan sektor barang konsumen naik 0,85%.
Posisi top gainers pagi ini dihuni oleh: PT Equity Development Investment Tbk (GSMF) naik 9,09% menjadi Rp 120, PT Kalbe Farma Tbk (KLBF) naik 7,63% menjadi Rp 1.270, dan PT Nipress Tbk (NIPS) naik 7,17% menjadi Rp 11.950.
Sementara itu, di posisi top losers, terdapat saham-saham: PT Bank Himpunan Saudara Tbk (SDRA) turun 12,5% menjadi Rp 700, PT Sejahteraraya Anugrahjaya Tbk (SRAJ) turun 9,52% menjadi Rp 285, dan PT Garda Tujuh Buana Tbk (GTBO) turun 7,14% menjadi Rp 1.040.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News