Reporter: Asnil Bambani Amri | Editor: Asnil Amri
JAKARTA. Pergerakan nilai tukar rupiah terlihat dari pasar obligasi milik negara. Di saat mata uang garuda berfluktuasi, harga Surat Utang Negara (SUN) juga demikian.
Seri FR28 jatuh tempo lima tahun naik dari 116,600 menjadi 117,250 hari ini (11/6). Sementara imbal hasil yang ditawarkan turun dari 5,419% menjadi 5,254% hari ini.
Mengutip data dari Perhimpunan Pedagang Surat Utang Negara (Himdasun), nilai SUN FR28 ini ada di bawah rata-rata harga harian sebesar 120,181. Sedangkan harga tertinggi SUN tercatat pada pada 17 Desember 2012.
Berbeda dengan kondisi SUN seri FR35 bertenor 10 tahun, yang justru turun pada hari ini, dari 144,250 menjadi 143,500. Sementara itu, imbal hasil yang ditawarkan naik hari ini dari 6,369 menjadi 6,455.
NilaiĀ SUN FR35 ini masih di bawah harga rata-rata harian yang ada di 152,640. Nilai tertinggi SUN FR 35 tercatat pada 20 Desember 2012 di 156,250.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News