kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,02   -8,28   -0.91%
  • EMAS1.318.000 0,61%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Sulit rupiah kembali di bawah level Rp 13.000


Rabu, 26 Oktober 2016 / 20:47 WIB
Sulit rupiah kembali di bawah level Rp 13.000


Reporter: Petrus Sian Edvansa | Editor: Yudho Winarto

JAKARTA. Faisyal, Analis Monex Investindo Futures merasa pergerakan rupiah yang tidak terlalu signifikan dan cenderung stabil dikarenakan memang tidak adanya sentimen yang terlalu besar yang dapat menggoyang rupiah di hadapan dollar Amerika Serikat (AS).

Apalagi, antara AS dan Indonesia masih diselimuti sentimen yang tarik menarik. "Pelaku pasar pada akhirnya lebih banyak wait and see akibat dua sentimen yang berlawanan," terang dia.

Di AS sendiri, memang indeks dollar sedang menguat jelang rencana kenaikan suku bunga The Fed di akhir tahun. Sedangkan dari dalam negeri, indeks kemudahan berbisnis yang baru saja dirilis oleh Bank Dunia mencatatkan hal yang menggembirakan.

Indonesia mampu melesat 15 peringkat ke level 91, setelah sebelumnya hanya mampu bertengger di peringkat 106. Belum lagi kebijakan perekonomian pemerintah yang dirasa baik seperti pemotongan BI 7-day (reverse) repo rate sebanyak 25 basis poin ke 4,75%. "Jadi saya kira rupiah masih sideways," kata Faisyal.

Namun demikian, sampai akhir tahun Faisyal agak pesimistis rupiah mampu kembali ke level di bawah Rp 13.000 sekalipun data ekonomi kita ciamik. "Sentimen positif kita tidak cukup kuat untuk itu," kata dia.

Mengutip Bloomberg, rupiah pada pasar spot dicatat menguat tipis sebesar 0,01% ke level Rp 13,004 per dollar AS setelah pada hari sebelumnya ditutup di Rp 13.005 per dollar AS. Sedangkan pada kurs tengah Bank Indonesia (BI), rupiah membaik sebesar 0,19% ke level Rp 12.997 per dollar AS.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Practical Business Acumen

[X]
×