Reporter: Nur Qolbi | Editor: Khomarul Hidayat
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sejak awal tahun hingga 26 Juni 2020, ada 28 perusahaan yang melakukan initial public offering (IPO) dan mencatatkan sahamnya di Bursa Efek Indonesia. Dari 28 perusahaan tersebut, sebanyak 24 emiten mencatatkan kenaikan harga saham.
Berdasarkan data RTI, persentase peningkatan harganya berkisar antara 2%-330% per Jumat, 26 Juni 2020. Berikut adalah rincian sepuluh saham yang mencatatkan kenaikan harga paling tinggi:
1. PT Bhakti Multi Artha Tbk (BHAT)
Harga saham emiten yang bergerak di bisnis asuransi ini melesat 327,18% menjadi Rp 440 per saham dari harga IPO Rp 103 per saham. Emiten yang IPO pada 15 April 2020 ini mencatatkan kapitalisasi pasar Rp 2,2 triliun dan price earning ratio (PER) 0,00x per Jumat (26/6).
Baca Juga: Skenario optimistis, IHSG bisa melaju ke level 5.430 hingga akhir 2020
2. PT Era Mandiri Cemerlang Tbk (IKAN)
Sejak IPO pada 12 Februari 2020 dengan harga Rp 120 per saham, harga IKAN melesat 316,67% menjadi Rp 500 per saham. Emiten yang bergerak dalam industri pengolahan makanan dari bahan ikan ini mencatatkan kapitalisasi pasar Rp 416,67 miliar dan PER 83,33x per Jumat (26/6).
3. PT Karya Bersama Anugerah Tbk (KBAG)
Harga saham emiten yang bergerak di bidang properti dan real estate ini meningkat 284% menjadi Rp 384 per saham dari harga IPO Rp 100 per saham. Emiten yang IPO pada 8 April 2020 ini mencatatkan kapitalisasi pasar Rp 2,75 triliun dan PER 0,00x per Jumat (26/6).
4. PT Andalan Sakti Primaindo Tbk (ASPI)
Sejak IPO pada 17 Februari 2020 dengan harga Rp 105 per saham, harga ASPI meningkat 263,81% menjadi Rp 382 per saham. Emiten yang bergerak dalam industri properti dan real estate ini mencatatkan kapitalisasi pasar Rp 259,76 miliar dan PER -95,50x per Jumat (26/6).
Baca Juga: Semakin murah, BEI pangkas biaya IPO sebesar 50%
5. PT Metro Healthcare Indonesia Tbk (CARE)
Harga saham emiten yang bergerak di bisnis layanan kesehatan ini meningkat 195,15% menjadi Rp 304 per saham dari harga IPO Rp 103 per saham. Emiten yang IPO pada 13 Maret 2020 ini mencatatkan kapitalisasi pasar Rp 10,11 triliun dan PER -304,00x per Jumat (26/6).
6. PT Saraswanti Anugerah Makmur Tbk (SAMF)
Sejak IPO pada 31 Maret 2020 dengan harga Rp 120 per saham, SAMF meningkat 183,33% menjadi Rp 340 per saham. Emiten yang bergerak dalam industri kimia ini mencatatkan kapitalisasi pasar Rp 1,74 triliun dan PER 18,89x per Jumat (26/6).
Baca Juga: Di tengah pandemi corona, BEI: Minat perusahaan untuk IPO masih tinggi
7. PT Batulicin Nusantara Maritim Tbk (BESS)
Harga saham emiten yang bergerak di bidang transportasi batubara ini meningkat 117,14% menjadi Rp 228 per saham dari harga IPO Rp 105 per saham. Emiten yang IPO pada 9 Maret 2020 ini mencatatkan kapitalisasi pasar Rp 775,20 miliar dan PER 76,00x per Jumat (26/6).
8. PT Aesler Grup Internasional Tbk (RONY)
Sejak IPO pada 9 April 2020 dengan harga Rp 100 per saham, RONY naik 90% menjadi Rp 190 per saham. Emiten yang bergerak dalam bidang arsitektur ini mencatatkan kapitalisasi pasar Rp 237,5 miliar dan PER 38,00x per Jumat (26/6).
9. PT Cisadane Sawit Raya Tbk (CSRA)
Harga saham emiten yang berperan produsen minyak kelapa sawit ini naik 84% menjadi Rp 230 per saham dari harga IPO Rp 125 per saham. Emiten yang IPO pada 9 Januari 2020 ini mencatatkan kapitalisasi pasar Rp 471,50 miliar dan PER 3,65x per Jumat (26/6).
10. PT Makmur Berkah Amanda Tbk (AMAN)
Sejak IPO pada 13 Maret 2020 dengan harga Rp 110 per saham, AMAN naik 79,09% menjadi Rp 197 per saham. Emiten yang bergerak di bidang properti dan real estate ini mencatatkan kapitalisasi pasar Rp 763,08 miliar dan PER 49,25x per Jumat (26/6).
Baca Juga: IPO anak usaha Pertamina bisa cegah masuknya mafia migas?
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News