kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.249.000 2,21%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Segera IPO, Techno9 Indonesia (NINE) Pasang Harga Penawaran Rp 75 Per Saham


Selasa, 29 November 2022 / 07:26 WIB
Segera IPO, Techno9 Indonesia (NINE) Pasang Harga Penawaran Rp 75 Per Saham
ILUSTRASI. Techno9 Indonesia (NINE) akan segera IPO dengan menerbitkan 432 juta saham di harga Rp 75 per saham


Reporter: Akhmad Suryahadi | Editor: Anna Suci Perwitasari

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Rencana PT Techno9 Indonesia Tbk dalam menggelar initial public offering (IPO) terus bergulir. Calon emiten yang nantinya akan menggunakan kode saham NINE tersebut sedang memasuki masa penawaran umum, yang berlangsung 28 November sampai dengan 1 Desember 2022.

Adapun NINE mematok harga penawaran IPO di harga Rp 75.  Sebagai perbandingan, harga penawaran awal yang dipasang Techno9 Indonesia berada di rentang Rp 70 sampai dengan Rp 90 setiap saham.

Dalam aksi korporasi ini, Techno9 Indonesia akan melepas sebanyak-banyaknya 432 juta saham baru yang merupakan saham biasa atas nama. Jumlah ini mewakili 20,03%  dari modal ditempatkan dan disetor setelah IPO.

Dus, Techno9 Indonesia meraup dana segar Rp 32,40 miliar dari gelaran penawaran umum perdana saham ini.

Bertindak sebagai penjamin pelaksana emisi efek adalah PT Victoria Sekuritas Indonesia dan PT Elit Sukses Sekuritas.

Baca Juga: Empat Perusahaan Antre IPO, Cermati Sektor dan Calon Emiten Berikut

Melansir prospektus, Selasa (29/11), NINE akan menggunakan dana hasil IPO untuk tiga keperluan. Pertama, sekitar 52,66% akan digunakan sebagai modal kerja guna mendukung pengembangan kegiatan usaha seperti pembelian barang dagangan dan persediaan barang, biaya penyelenggaraan pelatihan maupun operasional kantor

Kedua, sekitar 32,09% akan digunakan untuk pembukaan sebanyak kurang lebih 19 service point beserta sarana pendukungnya yang tersebar di pulau Jawa, Sumatra, Sulawesi dan Kalimantan

Ketiga, sekitar 15,25% akan digunakan untuk pembelian gudang penyimpanan (ruang stok barang) serta sebagai ruang penunjang operasional.

Sampai dengan prospektus ini diterbitkan, Techno9 Indonesia belum melakukan perjanjian atau kesepakatan dengan pihak calon penjual dimana NINE masih dalam tahap penjajakan beberapa pilihan lokasi gudang penyimpanan (ruang stok barang) tersebut.

Berikut jadwal IPO saham NINE :

  • Masa Penawaran Umum : 28 November – 1 Desember 2022
  • Tanggal Penjatahan : 1 Desember 2022
  • Tanggal Distribusi Saham : 2 Desember 2022
  • Tanggal Pencatatan di Bursa Efek Indonesia : 5 Desember 2022

Sebagai gambaran, NINE merupakan perusahaan yang usaha utamanya bergerak pada bidang perdagangan komputer dan perlengkapannya.

Techno9 Indonesia saat ini juga memiliki bisnis solusi layanan yang ditujukan untuk era transformasi digital, mulai dari konsultasi hingga implementasi, dari pelayanan infrastruktur sampai dengan layanan terkelola

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Mastering Financial Analysis Training for First-Time Sales Supervisor/Manager 1-day Program

[X]
×