kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45912,18   -11,31   -1.22%
  • EMAS1.319.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Pasar emas digital makin semarak dengan hadirnya Masduit


Kamis, 19 September 2019 / 15:42 WIB
Pasar emas digital makin semarak dengan hadirnya Masduit
ILUSTRASI. Gerai perhiasan ACC dari Hartadinata Abadi


Reporter: Adrianus Octaviano | Editor: Herlina Kartika Dewi

Inovasi pada produk emas telah terjadi beberapa bulan belakang. Sebelumnya, ada inovasi koin emas nusantara yang dikeluarkan oleh Treasury dan emas digital miliki Tamasia. Kedua produk ini memberi kesempatan bagi para investor untuk investasi emas dari minimal nominal Rp 10.000 hingga Rp 20.000. Untuk melengkapi pasar emas digital tersebut, muncul yang paling terbaru ialah Masduit.

Masduit merupakan aplikasi e-commerce milik PT Aurum Digital Nusantara (ADI) dan kerjasama dengan PT Hartadinata Abadi Tbk sebagai supplier emas batangan. Fitur pada aplikasi ini tak berbeda jauh dengan aplikasi emas digital lainnya. Masduit juga memiliki fitur beli, jual, ambil, dan transfer seperti aplikasi lainya.

CEO PT Aurum Digital Internusa Bony Hudi mengatakan bahwa ada yang berbeda pada masduit dengan produk emas digital lainnya. Hal yang paling berbeda ialah gramasi emas fisik yang dimiliki oleh masduit. Produk emas fisik yang dimiliki oleh masduit dinilai yang paling terkecil yaitu seberat 0,1 gram. “Kalau biasanya kan emas fisik terkecil ada di 1 gram atau beberapa ada yang 0,5 gram. Sekarang yang kita punya beratnya 0,1 gram karena kerjasama dengan Hartadinata,” ujar Bony.

Baca Juga: Hartadinata Abadi (HRTA) memperkuat bisnis dengan meresmikan outlet GCDA di jabar

Ia juga bilang pembelian di masduit hanya memiliki pilihan gramasi. Saat ini, emas fisik yang tersedia di masduit memiliki berat berada di bawah 1 gram, antara lain 0,1 gram, 0,25 gram, 0,5 gram dan 1 gram.
Ke depannya, Bony mengatakan bahwa akan ada besaran emas di atas 1 gram. “Kemungkinan di bulan oktober dengan besaran 1 gram hingga 10 gram,” ucap Bony.

Selain itu, Bony juga menerangkan bahwa proses pencetakan emas fisik ini tidak perlu menunggu waktu banyak. Hal ini dikarenakan masduit sudah memiliki stok.
“Sebenarnya yang kita jual itu emas fisik, jadi ketika konsumen membeli emas di masduit, wujudnya sudah ada dan disimpan di kami,” uajr Bony.

Setelah di launching pada kamis (19/9) siang, Bony berharap aplikasi ini hingga akhir tahun bisa mencapai sekitar 500.000 user. Dari angka tersebut ia juga ingin 30% di antaranya merupakan active user.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×