kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45933,76   6,12   0.66%
  • EMAS1.320.000 -0,38%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Pasar emas dan nikel domestik solid, cek rekomendasi saham Aneka Tambang (ANTM)


Kamis, 02 Desember 2021 / 20:04 WIB
Pasar emas dan nikel domestik solid, cek rekomendasi saham Aneka Tambang (ANTM)
ILUSTRASI. Saham PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) dinilai masih cukup atraktif.


Reporter: Akhmad Suryahadi | Editor: Wahyu T.Rahmawati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Saham PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) dinilai masih cukup atraktif. Analis NH Korindo Sekuritas  Indonesia Samuel Glenn Tanuwidjaja mempertahankan rekomendasi beli saham ANTM dengan target harga Rp 2.860.

Glenn mengatakan, sentimen yang mempengaruhi ANTM pada tahun 2022 antara lain harga emas yang stabil di 2022, volatilitas pasar akibat dari kebijakan tapering The Fed, dan pengembangan kendaraan listrik yang akan meningkatkan nilai produk nikel ANTM.

Sebagai gambaran, Emiten pertambangan mineral milik negara ini berhasil membukukan laba bersih senilai Rp 1,71 triliun hingga kuartal ketiga 2021.

Realisasi ini melesat 104% dari laba bersih yang dibukukan pada kuartal ketiga 2020 yang hanya Rp 835,78 miliar. Kenaikan bottom line ANTM dibarengi dengan lonjakan pendapatan bersih.

Baca Juga: Harga emas Antam naik Rp 4.000 menjadi Rp 929.000 per gram pada hari ini (2/12) 

Pendapatan ANTM mencapai Rp 26,47 triliun pada periode Januari-September 2021. Jumlah itu naik 46,78% dari pendapatan periode yang sama tahun lalu yang sebesar Rp 18,03 triliun.

Penjualan produk emas menjadi kontributor terbesar terhadap total penjualan bersih Aneka Tambang hingga akhir September 2021, yakni capai Rp 17,67 triliun atau 67% dari total pendapatan perusahaan.

Glenn menilai, kinerja ANTM yang lebih baik dari perkiraan didukung oleh melonjaknya harga emas global sebesar 4,4% dari Juli hingga Agustus 2021. Hal ini terjadi setelah pengumuman tapering  oleh The Fed. Fenomena  ini juga membantu meningkatkan harga jual rerata atau average selling price (ASP) sebesar 1,7% sepanjang  kuartal III-2021 dan mendorong volume penjualan emas domestik ANTM sebesar 34,3% secara year-on-year (yoy).

Baca Juga: Cermati rekomendasi saham emiten logam dari BRIDanareksa Sekuritas ini

ANTM juga menunjukkan kinerja yang menggembirakan dari segmen nikel. Pendapatan segmen nikel per September 2021 tumbuh 49,2% Yoy menjadi Rp7,5 triliun. Penjualan domestik terbukti menjadi titik penjualan yang kuat, mencakup 98,8% dari total penjualan nikel ANTM.

Pendapatan dari segmen nikel di Sembilan bulan pertama 2021 menyumbang 30,2% dari total penjualan ANTM,  dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu yang hanya 20,2%. Hal ini menandakan adanya pertumbuhan yang menjanjikan di masa depan.

ANTM juga berfokus untuk mengembangkan segmen nikelnya. Proyek pabrik feronikel Halmahera Timur yang sudah mencapai 98,19% pada Mei 2021, dijadwalkan selesai pada Desember  tahun ini. Pabrik pengolahan tersebut akan menciptakan nilai tambah bagi nikel, menjaga tingkat bahan baku, dan meningkatkan kualitas penyimpanan . Smelter juga akan meningkatkan produksi tahunan ANTM menjadi 40.500 ton nikel.

“Kami meyakini hal tersebut akan membawa nilai ekonomi yang signifikan bagi segmen nikel ANTM,” tulis Glenn dalam riset, Selasa (30/11).

Baca Juga: Mirae Asset jagokan saham ANTM di sektor tambang logam, simak ulasannya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Trik & Tips yang Aman Menggunakan Pihak Ketiga (Agency, Debt Collector & Advokat) dalam Penagihan Kredit / Piutang Macet Managing Customer Expectations and Dealing with Complaints

[X]
×