kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45926,73   11,38   1.24%
  • EMAS1.310.000 -1,13%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

OJK merestui rights issue Bank Bukopin, begini prospek saham BBKP


Rabu, 01 Juli 2020 / 16:25 WIB
OJK merestui rights issue Bank Bukopin, begini prospek saham BBKP
ILUSTRASI. Kookmin dapat menjadi pemegang saham terbesar Bank Bukopin (BBKP) sampai dengan 37,6%.


Reporter: Ika Puspitasari | Editor: Wahyu T.Rahmawati

Hanya saja, kabar mengenai nasabah yang mengalami kesulitan dalam menarik dana juga menjadi isu negatif untuk BBKP. Nah, Wawan berharap Kookmin juga dapat membawa terobosan untuk mengembangkan bisnis Bukopin dan dapat menarik kembali kepercayaan nasabah.

"Itu yang harapannya bisa diatasi setelah Kookmin masuk, bagaimana mengembangkan bisnis ke depannya, membawa bisnis model baru, permodalan baru, dan membuat BBKP lebih baik," kata Wawan kepada Kontan.co.id, Rabu (1/7).

Meski demikian, Wawan melihat memang butuh waktu yang tak singkat untuk memulihkan BBKP. Menurut dia, investor sudah dapat mencemati efek masuknya Kookmin terhadap kinerja Bukopin mulai kuartal tiga tahun ini.

Baca Juga: OJK Restui Rights Issue Bukopin, Jalan Kookmin Menguasai 67% Saham BBKP Masih Terbuka

Makanya, Wawan menyarankan investor ritel untuk wait and see lebih dulu saham BBKP sembari menunggu hasil kinerja kuartal tiga 2020 mendatang. Selain itu, dai juga melihat ada potensi koreksi harga dalam jangka waktu pendek.

Sampai penutupan perdagangan Rabu (1/7), saham BBKP naik 0,54% ke harga Rp 186 per saham. Wawan memprediksi harga saham BBKP berpotensi melemah ke kisaran harga Rp 180 usai pelaksanaan rights issue.

Wawan berpendapat harga pelaksanaan BBKP terbilang cukup rendah, Bank Bukopin memiliki valuasi yang murah dengan price to book value 0,25x dan price to earning ratio (PER) 10,33x.

Baca Juga: Dapat restu OJK, Kookmin Bank akan menguasai 37,6% saham Bank Bukopin

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Practical Business Acumen

[X]
×