kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45906,29   2,96   0.33%
  • EMAS1.310.000 -0,23%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Mahaka Radio patok harga IPO Rp 750- Rp 1.100


Kamis, 03 Desember 2015 / 15:09 WIB
Mahaka Radio patok harga IPO Rp 750- Rp 1.100


Reporter: Dina Mirayanti Hutauruk | Editor: Yudho Winarto

JAKARTA. PT Mahaka Radio Integra menargetkan harga penawaran umum perdana saham (Initial Public Offering/IPO) di kisaran Rp 750- Rp 1.100 per lembar saham.

Anak usaha Mahaka Group milik Erick Thohir ini berencana melepas saham sebanyak-banyaknya 171,36 juta lembar saham atau 30% dari modal ditempatkan dan disetor penuh. Dengan begitu, Mahaka Radio ini mengincar dana IPO sekitar Rp 128,5 miliar -Rp 188,5 miliar.

Direktur Utama PT Trimegah Securities Tbk (TRIM), Stephanus Turangan mengatakan, aksi IPO tetap dilakukan di tahun ini kendati kondisi pasar masih rentan karena kondisi bisnis Mahaka Radio Integra cukup bagus sehingga tetap diminati investor. "Sebelum IPO kita sudah ketemu calon investor. Banyak yang berminat baik konstitusi maupun ritel," katanya di Jakarta, Kamis (3/12).

Dia menambahkan, calon investor tersebut tidak hanya dari domestik tapi juga terdapat investor asing. Namun sebagian besar berasal dari Singapura dan Indonesia.

Sekitar 40% dari hasil IPO tersebut akan digunakan untuk melunasi seluruh utang anak perusahaannya kepada Bank UOB Indonesia. Sementara 60% akan digunakan untuk pengembangan usaha dan investasi.

Adrian Syarkawi, Direktur Utama Mahaka Radio Integra mengatakan, sekitar 20% dari dana pengembangan usaha dan investasi tersebut akan dialokasikan untuk digital flatform. Sementara 80% selebihnya akan digunakan sebagai belanja modal untuk menambah radio baru.

Masa penawaran umum saham perdana Mahaka Radio ini akan dimulai pada 3 Desember 2015. Perkiraan masa penawaran umum dilakukan pada 17-18 Desember, sementara pencatatan di Bursa Efek Indonesia (BEI) rencananya akan digelar pada 28 Desember. TRIM akan bertindak sebagai penjamin pelaksana emisi efek.

Saham yang akan dilepas ke publik terdiri dari saham baru sejumlah 114.245.000 saham biasa atas nama dan sejumlah 57.122.500 saham biasa atas nama milik Fajar Mentari sebagai pemegang saham penjual (saham divestasi). Saat ini saham Mahaka Radio Integra dimiliki oleh PT Beyond Media, PT Mahaka Media Tbk (ABBA), PT Fajar Mentari dan PT Pratama Prima Utama.

Jika IPO efektif, maka kepemilikan PT Beyond Media akan menyusut jadi 48% dari sebelumnya 60%, kepemilikan ABBA berkurang menjadi 16% dari sebelumnya 20%, PT Fajar Mentari turun menjadi 5,84% dari sebelumnya 19,8%, dan kepemilikan PT Pratama Prima Utama menjadi 0,16% dari sebelumnya 0,2%.

Mahaka Radio Integra merupakan perusahaan yang bergerak di bidang jasa penyiaran radio komersial. Saat ini, perusahaan telah memiliki tiga anak perusahaan yakni PT Radio Attahiriyah, PT Radio Camar dan PT Suara Irama Indah.

PT Radio Attahiriyah berdiri sejka tahun 1988 dan mengoperasikan stasiun radio 98.7 Gen FM di Jakarta dengan target pasar pendengar berjiwa muda. Sementara PT Radio Camar berdiri sejak 2011dan mengelola stasiun radio 103.1 Gen FM di Surabaya.

Adapun PT Suara Irama Indah mengoperasikan radio 101 Jak FM Jakarta. Radio yang berdiri sejak 2007 ini memiliki pangsa pasar yang berbeda dari dua radio sebelumnya. Segmennya pasarnya merupakan profesional dan dewasa muda.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Practical Business Acumen

[X]
×