kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.969.000   -22.000   -1,10%
  • USD/IDR 16.910   -1,00   -0,01%
  • IDX 6.660   25,27   0,38%
  • KOMPAS100 960   3,90   0,41%
  • LQ45 748   3,36   0,45%
  • ISSI 211   0,71   0,34%
  • IDX30 389   1,63   0,42%
  • IDXHIDIV20 468   1,53   0,33%
  • IDX80 109   0,53   0,49%
  • IDXV30 114   0,33   0,29%
  • IDXQ30 128   0,39   0,31%

Kinerja Terdongkrak Harga Emas, Simak Rekomendasi Saham Hartadinata Abadi (HRTA)


Kamis, 24 April 2025 / 10:26 WIB
Kinerja Terdongkrak Harga Emas, Simak Rekomendasi Saham Hartadinata Abadi (HRTA)
ILUSTRASI. Peluncuran produk Emasku oleh PT Hartadinata Abadi Tbk (HRTA) saat Jakarta International Jewellery Fair 2023, Jumat (17/2/2023). Kinerja PT Hartadinata Abadi Tbk (HRTA) diproyeksikan bakal terdongkrak lantaran harga emas yang melesat dalam beberapa waktu ini.


Reporter: Pulina Nityakanti | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kinerja PT Hartadinata Abadi Tbk (HRTA) diproyeksikan bakal terdongkrak lantaran harga emas yang melesat dalam beberapa waktu ini.

Mengutip Trading Economics, harga emas per Kamis (24/4) pukul 10.10 WIB ada di level US$ 3.333 per ons troi. Sejak awal tahun, harga emas sudah naik 27,03% year to date (YTD).

Direktur Investor Relation Hartadinata Abadi Thendra Crisnanda mengatakan, kenaikan harga emas menjadi salah satu penopang kinerja perseroan di tahun 2025. 

Dengan momentum tersebut, HRTA pun menargetkan pertumbuhan pendapatan sebesar 50% - 60% dan laba bersih sebesar 30% - 40% di akhir tahun 2025.

Baca Juga: Simak Rekomendasi Saham DEWA, ERAA, LSIP dan TINS untuk Perdagangan Rabu (23/4)

“Strategi Perseroan adalah meningkatkan produksi dan menjaga ketersediaan bahan baku yang cukup untuk menopang tingginya permintaan emas batangan saat ini,” ujarnya kepada Kontan, Rabu (23/4).

Thendra mengatakan, HRTA menargetkan pertumbuhan volume produksi mencapai 30% year on year (YoY). 

“Di tengah tinggi permintaan emas dalam negeri dan ketersediaan bahan baku domestik yang terbatas, perseroan juga telah melakukan antisipasi dengan melakukan impor bahan baku,” paparnya.

Pergerakan saham HRTA juga tercatat positif sejak awal tahun 2025, dengan kenaikan 68,08% YTD.

 

Nafan Aji Gusta, Senior Market Analyst Mirae Asset Sekuritas menyatakan, tren kenaikan harga saham HRTA itu mendapatkan sejumlah katalis positif. 

Baca Juga: Simak Rekomendasi Saham dari Indo Premier Sekuritas untuk Pekan Ini

Dari perspektif global, kinerja HRTA didorong tren kenaikan harga emas dunia, khususnya di tengah ketidakpastian global imbas tensi perang dagang antara Amerika Serikat (AS) dengan China yang meningkat. 

“Banyak pemodal mengalihkan sahamnya ke aset safe haven, dimana nilainya dipercaya meningkat,” ujarnya kepada Kontan, Rabu (23/4),

Dari perspektif domestik, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) memproyeksikan bahwa pada Ramadan dan Lebaran 2025, tren gadai emas mengalami peningkatan. “Ini seiring dengan kebutuhan masyarakat yang cenderung naik pada berbagai momen tersebut,” paparnya.

Head of Investment Specialist Maybank Sekuritas Indonesia Fath Aliansyah Budiman melihat, kinerja HRTA di kuartal I dan II 2025 berpotensi mengalami kenaikan, karena peningkatan harga emas dan permintaan ritel terhadap produk bersangkutan.

Baca Juga: Hartadinata Abadi (HRTA) Klaim Penjualan Emas Batangan Melesat Selama Lebaran 2025

“Hal ini juga sudah mulai tercermin dari harga saham HRTA yang mengalami kenaikan dari awal tahun,” ujarnya kepada Kontan, Rabu (23/4).

Namun, kenaikan harga emas yang tergolong signifikan berpotensi mengalami koreksi minor sebelum potensi melanjutkan kenaikan.

“Seandainya investor belum memiliki komoditas atau saham yang terkorelasi dengan emas, dapat dipertimbangkan ketika koreksi minor tersebut terjadi,” katanya.



TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Practical Inventory Management (SCMPIM) Negotiation Mastery

[X]
×