kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   0   0,00%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Kinerja Sektor Properti pada Kuartal III 2023 Ditopang Pendapatan Berulang


Selasa, 31 Oktober 2023 / 18:40 WIB
Kinerja Sektor Properti pada Kuartal III 2023 Ditopang Pendapatan Berulang
ILUSTRASI. Pengunjung menikmati dekorasi bertema Ramadan di Lippo Mall Kemang, Jakarta Selatan, Minggu (2/4). Kinerja Sektor Properti pada Kuartal III 2023 Ditopang Pendapatan Berulang.


Reporter: Pulina Nityakanti | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kinerja sektor properti pada kuartal III 2023 masih ditopang oleh pendapatan berulang. Hal itu tercermin dari sejumlah kinerja emiten properti.

PT Summarecon Agung Tbk (SMRA) mencatatkan pendapatan Rp 5,08 triliun hingga kuartal III 2023. Raihan tersebut naik 20,6% dari periode yang sama lalu, yaitu Rp 4,21 triliun.

Dengan demikian, SMRA berhasil meraup laba sebesar Rp 653,02 miliar. Laba SMRA tersebut melonjak 110,8% dibandingkan kuartal III 2022 yang mencapai Rp 309,6 miliar.

Demikian juga, PT Pakuwon Jati Tbk (PWON) mencatatkan pendapatan bersih sebesar Rp 4,569 miliar pada kuartal III-2023. Pendapatan itu naik tipis 1,6% dari periode di tahun sebelumnya yang sebesar Rp 4,495 miliar.

Baca Juga: Pakuwon Jati (PWON) Catat Marketing Sales Rp 1,02 Triliun hingga Kuartal III

Laba PWON tercatat sebesar Rp 1,48 triliun, tumbuh 24,37% dibandingkan periode yang sama tahun lalu. PWON bahkan mencatat kenaikan recurring revenue 22,7% secara tahunan ke Rp 3,421 miliar hingga kuartal III 2023.

PT Lippo Karawaci Tbk (LPKR) berhasil memperbaiki kinerja hingga kuartal III-2023. LPKR berbalik meraih laba bersih sebesar Rp 787,79 miliar hingga periode September 2023.

 

LPKR meraup pendapatan senilai Rp 12,43 triliun dalam sembilan bulan 2023, naik 17,93% secara tahunan atawa year on year (YoY).

Sementara, PT Agung Podomoro Land Tbk (APLN) mencatatkan pendapatan sebesar Rp 3,92 triliun pada kuartal III-2023. Pendapatan APLN tersebut turun 47,0% dibandingkan periode sama tahun 2022 yang sebesar Rp 7,39 triliun.

Baca Juga: Naik 20,6%, Summarecon (SMRA) Raih Pendapatan Rp 5,08 Triliun Per Kuartal III 2023

Analis Henan Putihrai Sekuritas Jono Syafei mengatakan, kinerja SMRA dan PWON hingga kuartal III 2023 ini didorong dari pendapatan berulang yang kuat, terutama dari mall.

“Sementara APLN kinerjanya turun dipengaruhi turunnya pendapatan berulang, karena telah menjual mall yang dimiliki untuk membayar utang,” ujarnya kepada Kontan, Selasa (31/10).

Selain dari segmen pendapatan berulang, Jono melihat, kinerja sektor properti akan ditopang segmen real estate, terutama dari produk rumah tapak.

Baca Juga: Lippo Karawaci (LPKR) Berbalik Laba Rp 787,79 Miliar Per Kuartal III, Ini Sebabnya

“Insentif bebas PPN untuk rumah di bawah Rp 2 miliar juga diharapkan mendorong penjualan rumah tapak ke depannya,” ungkapnya.

Jono pun merekomendasikan beli untuk SMRA dengan target harga Rp 820 per saham dan PWON dengan target harga Rp 560 per saham.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×