kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 2.428.000   -57.000   -2,29%
  • USD/IDR 16.602   11,00   0,07%
  • IDX 7.916   -209,10   -2,57%
  • KOMPAS100 1.090   -29,49   -2,63%
  • LQ45 772   -7,67   -0,98%
  • ISSI 281   -10,34   -3,54%
  • IDX30 401   -4,69   -1,16%
  • IDXHIDIV20 453   -1,70   -0,37%
  • IDX80 121   -1,88   -1,53%
  • IDXV30 129   -2,46   -1,87%
  • IDXQ30 127   -0,85   -0,66%

Kinerja Reksadana Saham Bangkit di Bulan Juli 2025


Selasa, 05 Agustus 2025 / 14:43 WIB
Kinerja Reksadana Saham Bangkit di Bulan Juli 2025
ILUSTRASI. Meski tertekan sepanjang tahun, reksadana saham mulai menunjukkan pemulihan pada Juli 2025.


Reporter: Chelsea Anastasia | Editor: Khomarul Hidayat

KONTAN.CO.ID - JAKARTAMeski tertekan sepanjang tahun, reksadana saham mulai menunjukkan pemulihan pada Juli 2025.

Mengutip data Infovesta, per 30 Juli 2025, imbal hasil reksadana saham tercatat hanya sebesar 0,56% sepanjang tahun berjalan.

Namun, selama bulan Juli 2025, kinerja reksadana saham memimpin dengan return sebesar 3,9% month-to-date.

Vice President Infovesta Utama Wawan Hendrayana mengatakan, kinerja reksadana saham masih volatil. “Volatilitas pasar saham ini salah satunya akibat adanya outflow dana asing,” katanya kepada Kontan, Selasa (5/8/2025).

Baca Juga: Kinerja Reksadana Saham Berpotensi Pulih di Semester II, Analis Beri Catatan Berikut

Selain itu, faktor eksternal seperti penundaan penurunan suku bunga oleh The Fed dan perang dagang juga menjadi pemicu.

Wawan mencermati, rebound cepat reksadana saham pada Juli lalu berkat strategi stock picking oleh manajer investasi (MI) pada saham fundamental kuat dan valuasi murah.

“IHSG sempat anjlok hingga level 5.967 pada April 2025 sebelum rebound ke kisaran 7.500 pada Juli 2025. Ini mencerminkan fluktuasi tajam,” katanya.

Namun, menurut Wawan, MI yang cerdik dapat memanfaatkan volatilitas ini untuk membukukan kinerja.

Ke depan, ia memprediksi volatilitas reksadana saham pada separuh kedua tahun ini akan menurun dengan ekspektasi penurunan suku bunga The Fed.

Didukung pemulihan global dan stabilitas domestik, reksadana saham berbasis indeks diproyeksikan positif.

Hingga akhir tahun, Wawan menaksir reksadana saham bisa mencatatkan return rata-rata 8%-9%.

Baca Juga: Intip Prospek Kinerja Reksadana Saham di Semester II-2025, Usai Loyo di Semester I

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Tag


TERBARU
Kontan Academy
AYDA dan Penerapannya, Ketika Debitor Dinyatakan Pailit berdasarkan UU. Kepailitan No.37/2004 Pre-IPO : Explained

[X]
×