kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.347.000 0,15%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Kinerja 2019 oke, Armada Berjaya Trans (JAYA) telah bagikan dividen Rp 1 per saham


Rabu, 16 September 2020 / 19:28 WIB
Kinerja 2019 oke, Armada Berjaya Trans (JAYA) telah bagikan dividen Rp 1 per saham
ILUSTRASI. Armada angkutan logistik PT Armada Berjaya Trans Tbk (JAYA)


Reporter: Amalia Nur Fitri | Editor: Anna Suci Perwitasari

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Armada Berjaya Trans Tbk (JAYA) telah membagikan dividen kepada para pemegang saham dengan nilai Rp 1 per saham. Hal ini sesuai dengan hasil Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) yang berlangsung Kamis (10/8) lalu. 

"RUPS bulan lalu ada keputusan pembagian dividen Rp 1 per lembar," kata Direktur Utama JAYA Darmawan Suryadi kepada Kontan.co.id, Rabu (16/9).

Berdasarkan laporan keuangan JAYA pada tahun 2019, emiten transportasi ini meraup laba bersih yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk sebesar Rp 1,47 miliar.

Angka tersebut meningkat drastis dari pendapatan tahun 2018 yang sebesar Rp 568,24 juta. Adapun jumlah pendapatan ikut melonjak lebih dari 100% menjadi Rp 63,41 miliar dari pendapatan Rp 30,77 miliar.

Baca Juga: Armada Berjaya (JAYA) membagi dividen 25% dari laba tahun lalu, catat jadwalnya

Darmawan menjelaskan, realisasi pendapatan divisi angkutan lossbak yang berjumlah 64 unit, berjalan sesuai harapan perusahaan. 

"Awalnya kami memiliki proyeksi divisi angkutan lossbak sebesar 21 unit per bulan, dan realisasi bisa turun 13 unit per bulan. Asumsi yang kami gunakan saat itu JAYA memiliki 16 unit armada lossbak sebelum IPO," sambung Darmawan.

Namun demikian, dia menyebut perlambatan ekonomi global masih mempengaruhi permintaan customer. Darmawan melanjutkan, pada 2019 laju pendapatan bisa lebih tinggi lagi.

Sepanjang tahun lalu, JAYA berhasil memaksimalkan utilisasi atau penggunaan truk pemuatan barang yang dapat dilakukan 24 jam.

Selanjutnya, perolehan aset dan ekuitas JAYA sepanjang 2019 juga meningkat masing-masing 77,64% dan 23,08%. Aset JAYA tercatat berada di angka Rp92,50 miliar dan ekuitas berada di angka Rp64,09 miliar.

Selanjutnya: Armada Berjaya (JAYA) mantap menggenjot kinerja dengan 61 armada baru

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×