kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45919,51   10,20   1.12%
  • EMAS1.343.000 -0,81%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Kelola Risiko Fluktuasi Nilai Tukar Dengan Tabungan Bebas Biaya Khusus USD


Senin, 30 Oktober 2023 / 11:58 WIB
Kelola Risiko Fluktuasi Nilai Tukar Dengan Tabungan Bebas Biaya Khusus USD
ILUSTRASI. Kontan - J Trust Bank Kilas Online


Reporter: Tim KONTAN | Editor: Ridwal Prima Gozal

KONTAN.CO.ID - Di tengah tren penguatan dolar Amerika Serikat (USD), bisnis yang menggunakan mata uang Paman Sam dapat terdampak. Menabung USD di tabungan bebas biaya untuk valas dapat menjadi solusi untuk memitigasi risiko fluktuasi nilai tukar.

Melansir data penutupan Jisdor (Jakarta Interbank Spot Dollar Rate) pada Kamis (26/10), rupiah hampir menyentuh level Rp16.000, yakni Rp15.933 per USD. Di pasar spot, rupiah ditutup pada level Rp15.920 per USD.

Naiknya nilai tukar USD terhadap rupiah akan berdampak pada pelaku usaha yang bisnisnya bergantung pada bahan baku impor. Saat rupiah melemah, pebisnis harus mengeluarkan uang lebih banyak untuk mendatangkan bahan baku tersebut.

Fluktuasi kurs akan selalu terjadi. Guna mengantisipasinya, pelaku usaha yang berkaitan dengan impor dapat menabung USD secara rutin. Sewaktu rupiah anjlok, pelaku usaha sudah memiliki simpanan USD yang cukup dalam tabungan sehingga dapat meminimalkan kerugian.

Keuntungan menyimpan USD akan bertambah dengan buka tabungan bebas biaya untuk valas. Tabungan ini membebaskan biaya administrasi bulanan untuk nasabahnya. Dengan demikian, saldo tabungan akan tetap utuh dan makin berkembang. 

Reward tabungan bebas biaya

Anda yang sedang ingin buka tabungan valas, dapat mempertimbangkan Tabungan Valas USD dari J Trust Bank. Produk tabungan ini merupakan tabungan bebas biaya dan memberikan bunga tabungan yang kompetitif. Menariknya lagi, Tabungan Valas USD J Trust juga menyediakan reward travel voucher pada nasabahnya yang menabung nominal tertentu.

Setiap rata-rata saldo tabungan senilai USD75.000 dan berlaku kelipatannya akan mendapatkan hadiah travel voucher mulai dari Rp200.000 per bulan. Program ini berlaku dalam periode 1 Maret – 31 Desember 2023 dan hadiah akan diakumulasikan hingga akhir periode program untuk kemudian diberikan pada nasabah pada bulan berikutnya (Januari 2024).

Adapun, suku bunga tabungan yang diberikan minimum 1,75% per tahun (p.a) dan maksimum 2% per tahun. Suku bunga Tabungan Valas USD J Trust ini sangat kompetitif dibandingkan dengan produk tabungan sejenis dari bank umum lainnya. Hadiah travel voucher yang diberikan juga tentu membuat traveling Anda makin menyenangkan.

Ilustrasi skema program dapat dilihat dalam tabel berikut ini.

Rata-rata Saldo (USD)

Suku Bunga

Kurs IDR

Travel Voucher Reward (IDR)

Reward & Tax (IDR)

USD75.000

1,75% p.a

Rp15.000

Rp200.000

Rp250.000

USD150.000

2,00% p.a

Rp15.000

Rp400.000

Rp500.000

USD225.000

2,00% p.a

Rp15.000

Rp600.000

Rp750.000

USD300.000

2,00% p.a

Rp15.000

Rp800.000

Rp1.000.000

USD375.000

2,00% p.a

Rp15.000

Rp1.000.000

Rp1.250.000

USD450.000

2,00% p.a

Rp15.000

Rp1.200.000

Rp1.500.000

Buka tabungan bebas biaya

Tabungan Valas USD J Trust ini dapat dibuka atas nama perorangan, pengampuan (QQ), maupun rekening bersama (joint account). Selain WNI, WNA dan badan usaha juga dapat membuka rekening Tabungan Valas di J Trust Bank.

Bagi WNA, diperlukan paspor dan KITAS/KITAP serta Tax Identification Number (TIN) untuk buka tabungan valas. Sedangkan bagi perusahaan, selain e-KTP juga diperlukan NPWP, SIUP/Nomor Izin Usaha/Nomor Induk Berusaha (NIB), serta akta pendirian dan/atau anggaran dasar perusahaan.

Pihak bank memberikan fasilitas bebas biaya admin bulanan untuk saldo tabungan di atas USD10. Jika saldo tabungan di bawah nominal tersebut, akan dikenakan sanksi sebesar USD1/bulan.

Jadi, tingkatkan terus saldo USD Anda dalam tabungan bebas biaya valas J Trust Bank dan raih travel voucher sebanyak-banyaknya. Simpan USD di Tabungan Valas USD J Trust untuk mengantisipasi kenaikan nilai tukar dan kebutuhan lainnya. Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi kantor cabang J Trust Bank terdekat, mengakses www.jtrustbank.co.id, atau hubungi J Trust Call 1500 615.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Success in B2B Selling Omzet Meningkat dengan Digital Marketing #BisnisJangkaPanjang, #TanpaCoding, #PraktekLangsung

[X]
×