kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.504.000   5.000   0,33%
  • USD/IDR 15.932   28,00   0,18%
  • IDX 7.246   -68,22   -0,93%
  • KOMPAS100 1.110   -11,46   -1,02%
  • LQ45 880   -11,76   -1,32%
  • ISSI 222   -0,92   -0,41%
  • IDX30 452   -6,77   -1,48%
  • IDXHIDIV20 545   -7,80   -1,41%
  • IDX80 127   -1,32   -1,03%
  • IDXV30 136   -1,06   -0,77%
  • IDXQ30 150   -2,29   -1,50%

Ini upaya Sidomulyo Selaras tingkatkan kinerja


Senin, 25 Juni 2018 / 19:27 WIB
Ini upaya Sidomulyo Selaras tingkatkan kinerja
ILUSTRASI. Kantor pusat PT Sidomulyo Selaras Tbk


Reporter: Ika Puspitasari | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Sindomulyo Selaras Tbk (SDMU) berupaya untuk mendongkrak kinerjanya pada tahun ini. Untuk itu, perusahaan telah menyiapkan berbagai strategi bisnis.

Direktur Utama  PT Sindomulyo Selaras Tbk  Tjoe Mien Sasminto mengatakan untuk mendongkrak kinerja perseroan pada 2018, saat ini perusahaan tengah fokus menyiapkan tender untuk kontrak pengangkutan minyak mentah. "Perseroan juga menganggarkan capex 20 miliar untuk penambahan armada," ujarnya Senin (25/6).

Selain itu, SDMU juga melakukan perbaikan sarana infrastruktur di kantor cabang operasional berupa berbaikan sarana bengkel dan fasilitas pencucian isotank. “Target pendapatan 2018, kami targetkan kembali ke pendapatan 2016, jika pendapatan kita sekitar Rp 115 miliar sudah positif,” tuturnya.

Sebagai gambaran, sepanjang 2017, PT Sidomulyo Selaras Tbk (SDMU) mencatatkan rugi bersih sebesar Rp 37,8 miliar, padahal pada 2016 perusahaan jasa angkutan kimia ini masih mencatatkan laba bersih Rp 1,12 miliar.

Pada tahun lalu, SDMU mencatatkan pendapatan perusahaan pada 2017 sebesar Rp 102,96 miliar, turun 12,89% dari tahun sebelumnya yang mencapai Rp 118,19 miliar.

Meski begitu, SDMU optimistis kinerja 2018 akan meningkat. Terlebih, pada tahun ini perusahaan tengah menunggu kontrak pengangkutan minyak mentah yang berlokasi di Jambi sebesar Rp 420 miliar. “Kemungkinan pendapatan melonjak, kontrak ini selama tiga tahun,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Kiat Cepat Baca Laporan Keuangan Untuk Penentuan Strategi dan Penetapan Target KPI Banking and Credit Analysis

[X]
×