Reporter: Herlina KD | Editor: Herlina Kartika Dewi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka melemah pada perdagangan Kamis (10/11) pagi. Pukul 09.00 WIB, IHSG melemah 55,83 poin ata 0,72% ke 7.017,06.
Sebanyak 88 saham naik, 113 saham turun dan 270 saham stagnan.
Sembilan indeks sektoral melemah, mengikuti pelemahan IHSG. Indeks sektoral dengan pelemahan terdalam adalah sektor transportasi yang turun 0,88%, sektor perindustrian turun 0,78% dan sektor kesehatan turun 0,67%.
Sementara itu, satu indeks sektoral yakni sektor properti berhasil selamat ke zona hijau dengan kenaikan 0,09%.
Baca Juga: Simak Rekomendasi Teknikal Saham dari Bahana Sekuritas untuk Kamis (10/11)
Total volume perdagangan saham di bursa pagi ini encapai 865,60 juta saham dengan total nilai Rp 629,63 miliar.
Top gainers LQ45 pagi ini adalah:
1. PT Vale Indonesia Tbk (INCO) (1,05%)
2. PT Media Nusantara Citra Tbk (MNCN) (0,00%)
3. PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk (JPFA) (0,00%)
Top losers LQ45 pagi ini adalah:
1. PT Indika Energy Tbk (INDY) (-4,88%)
2. PT Indo Tambangraya Megah Tbk (ITMG) (-4,11%)
3. PT Bukit Asam Tbk (PTBA) (-3,55%)
- Keuangan | 10 Menit lalu
- Keuangan | 15 Menit lalu
- Internasional | 30 Menit lalu