kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.606.000   15.000   0,94%
  • USD/IDR 16.290   50,00   0,31%
  • IDX 7.257   75,31   1,05%
  • KOMPAS100 1.072   13,85   1,31%
  • LQ45 846   11,73   1,41%
  • ISSI 216   3,00   1,41%
  • IDX30 435   5,37   1,25%
  • IDXHIDIV20 520   7,40   1,44%
  • IDX80 122   1,62   1,34%
  • IDXV30 124   0,62   0,50%
  • IDXQ30 143   2,07   1,47%

Dolar AS Diprediksi Tertekan, Cermati Potensi Harga Emas pada Pekan Ini


Selasa, 28 Mei 2024 / 05:40 WIB
Dolar AS Diprediksi Tertekan, Cermati Potensi Harga Emas pada Pekan Ini
ILUSTRASI. An employee transports ingots of 99.99 percent pure gold in a workroom during production at Krastsvetmet precious metals plant in the Siberian city of Krasnoyarsk, Russia, May 23, 2024. REUTERS/Alexander Manzyuk


Reporter: Nadya Zahira | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga emas pada pekan ini berpotensi menunjukkan peningkatan. Berdasarkan Trading Economics, harga emas kembali naik 0,56% ke level US$ 2.346 per ons troi pada Senin (27/5) pukul 10.30 WIB. 

Analisis Deu Calion Futures (DCFX), Andrew Fischer menjelaskan bahwa penurunan nilai dolar AS yang diproyeksikan minggu ini menjadi salah satu pendorong utama kenaikan harga emas.

Seperti yang diketahui, selama beberapa minggu terakhir, tren harga emas mengalami perubahan signifikan dari penurunan menuju kenaikan. Fischer menyebutkan bahwa perubahan arah tren ini cenderung akan terus berlanjut, memberikan peluang bagi investor untuk memanfaatkan momentum kenaikan ini.

Baca Juga: SAMF Ungkap Penguatan Dolar AS Tak Berdampak pada Kenaikan Harga Bahan Baku Pupuk

Fischer menyebutkan, sentimen eksternal yang mendukung kenaikan harga emas antara lain adalah ketidakpastian geopolitik yang semakin meningkat, terutama menjelang pemilu AS, konflik di Timur Tengah dan Ukraina, serta ketegangan perdagangan antara AS dan China.

Menurut dia, salah satu fokus utama geopolitik saat ini adalah situasi di Selat Taiwan. Dengan meningkatnya tekanan dari China terhadap Taiwan, ketidakpastian di kawasan ini menambah dorongan bagi emas sebagai aset lindung nilai. 

“Saya juga menggunakan analisis trendline dan candlestick untuk mendukung prediksi kenaikan ini, menunjukkan bahwa indikator teknis juga sejalan dengan proyeksi fundamental,” kata Fischer dalam riset hariannya, Senin (27/5). 

Selain itu, Fischer mengatakan bahwa kenaikan harga emas saat ini, juga didukung oleh proyeksi dari UBS, yang baru-baru ini menaikkan target harga emas mereka. UBS memperkirakan harga emas akan mencapai US$ 2.600 per ons troi pada akhir 2024, naik dari target sebelumnya sebesar US$ 2.500 per ons troi. 

“Kenaikan ini didorong oleh beberapa faktor, termasuk melemahnya data ekonomi AS yang menyebabkan repricing ekspektasi penurunan suku bunga Federal Reserve,” kata dia. 

Baca Juga: Harga Emas Berpotensi Menguat Seiring Proyeksi Pelemahan Dolar AS pada Pekan Ini

Lebih lanjut, Fischer bilang, pada bulan April, data ekonomi AS yang lebih lemah menyebabkan pasar uang memperhitungkan pelonggaran suku bunga sebesar 40 basis poin pada tahun 2024, naik dari 28 basis poin pada akhir April. 

Suku bunga yang lebih rendah biasanya mendorong harga emas karena meningkatkan arus masuk dana yang diperdagangkan di bursa (ETF), yang secara historis mendukung kenaikan harga emas.



TERBARU
Kontan Academy
Bond Voyage Mastering Strategic Management for Business Development

[X]
×