kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   21.000   1,38%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Begini rekomendasi analis untuk saham-saham milik 10 orang terkaya di Indonesia


Senin, 09 Desember 2019 / 08:37 WIB
Begini rekomendasi analis untuk saham-saham milik 10 orang terkaya di Indonesia
ILUSTRASI. Sepuluh orang terkaya Indonesia versi Majalah Forbes 2019 memiliki saham di sejumlah perusahaan yang tercatat di BEI.


Reporter: Nur Qolbi | Editor: Khomarul Hidayat

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sepuluh orang terkaya Indonesia versi Majalah Forbes 2019 memiliki saham pada sejumlah perusahaan yang tercatat di Bursa Efek Indonesia (BEI). Orang terkaya nomor satu di Indonesia misalnya,  R. Budi Hartono dan Michael Bambang Hartono menjadi pemegang saham PT Bank Central Asia Tbk (BBCA, anggota indeks Kompas100) dan PT Sarana Menara Nusantara Tbk (TOWR, anggota indeks Kompas100).

Kemudian, orang terkaya nomor dua, Keluarga Widjaja menjadi pemegang saham pada perusahaan konglomerasi Sinar Mas Group.  Beberapa diantaranya adalah pada perusahaan properti PT Bumi Serpong Damai Tbk (BSDE, anggota indeks Kompas100), penyedia lahan industri PT Puradelta Lestari Tbk (DMAS, anggota indeks Kompas100), produsen crude palm oil (CPO) PT SMART Tbk (SMAR), dan produsen kertas PT Indah Kiat Pulp and Paper Tbk (INKP, anggota indeks Kompas100).

Baca Juga: Ini 25 orang tertajir Indonesia tahun 2019

Berdasarkan data yang dihimpun Kontan.co.id, sepanjang tahun ini, mayoritas harga saham perusahaan yang sebagian kepemilikannya dikuasai 10 orang terkaya di Indonesia ini mencatatkan kenaikan. Dari 33 emiten, hanya sembilan emiten yang harga sahamnya turun.

Empat perusahaan yang mencatatkan penurunan saham berasal dari perusahaan konglomerasi Sinar Mas, yaitu SMAR yang turun 6,42% ytd hingga Jumat (6/12), PT Bank Sinarmas Tbk (BSIM) turun 0,91% ytd, PT Asuransi Jiwa Sinarmas MSIG Tbk (LIFE) anjlok 52,89% sejak tercatat di  BEI Juli 2019 lalu, dan INKP turun 31,17% ytd.

Saham perusahaan kelima yang turun adalah yang dimiliki orang terkaya keempat di Indonesia, Susilo Wonowidjojo, yakni PT Gudang Garam Tbk (GGRM, anggota indeks Kompas100). Saham GGRM merosot 36,86% ke level 52.800 per saham sepanjang tahun ini.

Rekomendasi analis

Begitu juga dengan saham PT Indorama Syntetics Tbk (INDR) milik orang terkaya kelima di Indonesia, Sri Prakash Lohia. Saham INDR telah turun 55,11% sepanjang tahun ini ke level Rp 2.660 per saham.

Baca Juga: Ini daftar orang tajir di Indonesia, Hartono bersaudara tetap di puncak

Dua lainnya adalah saham PT Salim Ivomas Pratama Tbk (SIMP, anggota indeks Kompas100) dan PT Indoritel Makmur International Tbk (DNET) milik Anthoni Salim yang masing-masing turun 16,52% ytd dan 7,29% ytd. Saham terkahir yang mencatatkan penurunan adalah saham Mayora Indah Tbk (MYOR, anggota indeks Kompas100) milik orang terkaya ke-10 di Indonesia, yakni Djogi Hendra Atmadja yang turun 21,37% ytd hingga Jumat (6/12).

Meskipun mencatatkan penurunan, Analis Jasa Utama Capital Sekuritas Chris Apriliony melihat, beberapa saham perusahaan ini berpotensi untuk tumbuh ke depannya. Sebut saja SIMP, GGRM, MYOR, dan INKP.

Menurut dia, SIMP berpotensi untuk tumbuh lagi karena harga  CPO sudah menunjukkan perbaikan. Di samping itu, program campuran biodisel 30% ke dalam bahan bakar (B30) yang mulai berlaku Januari 2020 ia nilai akan meningkatkan permintaan CPO dalam negeri juga akan menjadi katalis positif bagi harga komoditas ini.

Baca Juga: Peta Orang Paling Tajir di Indonesia Tak Berubah

Dengan begitu, hal ini akan turut mengerek pendapatan para emiten CPO yang bekalangan ini anjlok karena penurunan harga CPO. Di samping SIMP, Chris juga menyarankan investor untuk memperhatikan saham LSIP.

Pasalnya, kedua perusahaan ini termasuk pemimpin pasar dalam sektor CPO. Oleh karena itu, ia menyarankan investor buy saham SIMP dengan target harga Rp 450 per saham dan LSIP Rp 1.700 per saham.

Ia juga melihat prospek cemerlang pada pertumbuhan saham GGRM. Alasannya, kinerja perusahaan ini masih tergolong baik. Sebagai gambaran, per September 2019, perusahaan ini mencatatkan kenaikan laba bersih 25,69% secara tahunan dari sebelumnya Rp 5,76 triliun.  Di samping itu, GGRM juga membukukan kenaikan pada pendapatan total sebesar 16,93% year on year, dari Rp 69,89 triliun menjadi Rp 81,72 triliun.

Baca Juga: Daftar orang kaya Indonesia, Bos Barito Pacific Group melejit

Saham GGRM juga ia nilai menarik karena menjadi saham bluechip yang valuasinya saat ini sudah cukup murah. "GGRM divaluasi pada PER yang cukup rendah, yakni 10,52x yang mana setiap tahunnya rata-rata PER GGRM berada pada area 17x-24x," ucap dia, Minggu (8/12).

Terkait dengan kenaikan tarif cukai mulai Januari 2020, Chris berpendapat bahwa hal ini tidak akan terlalu berpengaruh pada pendapatan GGRM. "Dengan kenaikan cukai, harga rokok juga akan ikut naik," kata dia.

Baca Juga: Melihat lagi daftar orang terkaya Indonesia versi Forbes

Maklum saja, GGRM masih menjadi salah satu pemimpin pasar dalam industri rokok dalam negeri. Maka dari itu, Chris merekomendasikan investor untuk buy saham GGRM dengan target harga Rp 66.000 per saham.

Chris juga melihat peluang pertumbuhan harga saham untuk INKP dan MYOR. Saham INKP akan terkena sentimen positif karena harga jual kertas yang kembali menguat, sedangkan MYOR didukung oleh kinerja keuangan yang masih baik dan harga sahamnya sudah terkoreksi cukup dalam.

Di samping perusahaan yang mencatatkan penurunan, ia juga  menilai bahwa saham BBCA yang naik dan BSDE yang stagnan sepanjang tahun ini juga masih akan bertumbuh lagi. Alasannya, kedua perusahaan ini masih membukukan kinerja keuangan yang tergolong baik. Ia merekomendasikan buy saham BBCA dengan target harga Rp 34.000 per saham dan BSDE Rp 1.400 per saham. 

Baca Juga: Bukan Jeff Bezos, inilah 10 orang terkaya di dunia sepanjang sejarah

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×