Reporter: Nisa Dwiresya Putri | Editor: Dupla Kartini
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Batavia Prosperindo Internasional Tbk (BPII) menerima pendapatan dividen tahun buku 2017 dari anak usaha sebesar Rp 20,51 miliar.
Dalam keterbukaan informasi BIPI, Kamis (15/2), disebutkan perusahaan mendapat dividen dari PT Batavia Prosperindo Aset Manajemen (BPAM). Dalam hal ini, BPII memiliki saham BPAM sejumlah 799.998 saham atau setara 82,08%.
Sebagai informasi, per 30 September 2017, BPII membukukan penjualan sebesar Rp 216,53 miliar. Di periode yang sama tercatat laba perusahaan sebesar Rp 61,33 miliar.
Aset perusahaan per kuartal III-2017 sebesar Rp 1,27 triliun. Arus kas perusahaan tercatat Rp 75,78 miliar.
Per Kamis (15/2), saham BPII bertengger di level Rp 5.950 per saham, dengan kapitalisasi pasar sebesar Rp 3,06 triliun.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News