Reporter: Ika Puspitasari | Editor: Tendi Mahadi
Sedangkan untuk ACES, ia menjelaskan, dengan adanya pandemi Covid-19 masyarakat bisa dibilang lebih gencar untuk mempercantik tempat tinggal, sehingga emiten ini masih bertahan di tengah pandemi.
Mengutip laporan keuangan semester I-2020, ACES mencatatkan penurunan penjualan bersih hingga 7,83% secara year on year (yoy), menjadi Rp 3,65 triliun dari sebelumnya Rp 3,96 triliun. Untuk laba usahanya, ACES membukukan hingga Rp 468,65 miliar atau turun 26,22% dibanding semester I 2019.
Baca Juga: IHSG dibuka menguat pada awal perdagangan Kamis (3/9), asing melepas saham BBRI
Secara umum, sambung Chris, saham MAPI, ACES, LPPF, dan MYOR masih menarik untuk dibeli karena dari segi harga juga masih cenderung murah dan secara teknikal masih bertahan pada area support.
Ia merekomendasikan beli saham MYOR dengan target harga sebesar Rp 2.800 per saham dan ACES dengan TP Rp 1.800 per saham. Pada penutupan perdagangan Kamis (3/9) saham MYOR naik 0,40% ke harga Rp 2.490 per saham dan harga saham ACES terkoreksi 0,31 ke harga Rp 1.620 per saham.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News