kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.499.000   -40.000   -2,60%
  • USD/IDR 15.935   -60,00   -0,38%
  • IDX 7.246   -68,22   -0,93%
  • KOMPAS100 1.110   -11,46   -1,02%
  • LQ45 880   -11,76   -1,32%
  • ISSI 222   -0,92   -0,41%
  • IDX30 452   -6,77   -1,48%
  • IDXHIDIV20 545   -7,80   -1,41%
  • IDX80 127   -1,32   -1,03%
  • IDXV30 136   -1,06   -0,77%
  • IDXQ30 150   -2,29   -1,50%

AKRA targetkan kenaikan penjualan 20% tahun ini


Senin, 06 Maret 2017 / 19:18 WIB
AKRA targetkan kenaikan penjualan 20% tahun ini


Reporter: Elisabet Lisa Listiani Putri | Editor: Yudho Winarto

JAKARTA. PT AKR Korporindo Tbk (AKRA) mencatatkan penurunan pendapatan di tahun 2016. Perseroan peroleh pendapatan sekitar Rp 15,2 triliun. Pendapatan tersebut menurun apabila dibandingkan dengan pendapatan perseroan di tahun 2015 yakni sebesar Rp 19,7 triliun.

Penurunan pendapatan ini juga disertai dengan penurunan laba bersih perseroan. Laba perseroan tergerus tipis sebesar 1,1% ke angka Rp 1,04 triliun di tahun 2016. Pendapatan ini turun apabila dibandingkan dengan laba perseroan di tahun 2015 yakni berada di angka Rp 1,05 triliun.

Nah, menurut Suresh Vembu, Direktur AKRA menyatakan bahwa tergerusnya harga minyak di tahun lalu menjadi penyebab utama dari penurunan pendapatan perseroan.

Meski demikian, Suresh menyebut bahwa perseroan optimistis bahwa di tahun 2017 nanti, emiten tersebut bakal memperoleh pertumbuhan yang cukup memuaskan seiring dengan kenaikan harga minyak mentah yang ada di pasaran.

"Minyak sudah naik di semester II 2016 yang lalu, maka kami yakin akan mencatat pertumbuhan penjualan sebesar 15-20%" kata Suresh kepada KONTAN, Senin (6/3).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Kiat Cepat Baca Laporan Keuangan Untuk Penentuan Strategi dan Penetapan Target KPI Banking and Credit Analysis

[X]
×