Reporter: Akhmad Suryahadi | Editor: Wahyu T.Rahmawati
Untuk menggapai target ini, ZYRX telah menyiapkan sejumlah strategi. Salah satunya seperti memperkuat penawaran jasa hardware as a services (HaaS). Jasa HaaS memungkinkan pelanggan ZYRX tidak perlu membeli komputer, dan hanya melakukan kontrak jasa penyewaan komputer. Penyewaan bisa dilakukan dalam tempo tiga tahun atau lima tahun.
ZYRX juga memperkuat jalur distribusi ke seluruh Indonesia, khususnya di jalur ditribusi tier kedua dan tier ketiga, agar menciptakan kemudahan konsumen dalam melakukan pembelian. Adapun pangsa pasar Zyrex saat ini masih di bawah 3%. Di sisi lain, pasar laptop di Indonesia masih begitu luas. “Sehingga ada ruang untuk bertumbuh yang masih luas,” pungkas Timothy.
Pada pertengahan Februari 2021, Zyrex meluncurkan laptop dengan teknologi 4G LTE pertama di Indonesia, bernama zyrex Confidante. Timothy menyebut, peluncuran zyrex Confidante ini merupakan bentuk keseriusan ZYRX dalam persaingan pasar teknologi dengan menjangkau segmen pasar yang lebih luas.
Pada 12 April 2021, ZYRX juga meluncurkan Zyrex Chromebook M432 dan Zyrex Chromebook 360, yang telah mendapat nilai penjumlahan tingkat komponen dalam negeri (TKDN) dan bobot manfaat perusahaan (BMP) melebihi 40%. Sehingga, menjadi produk wajib di pengadaan barang pada kementerian/lembaga/perangkat daerah sesuai Perpres No. 12 Tahun 2021.
Baca Juga: Pasar laptop masih potensial, Zyrexindo (ZYRX) targetkan pendapatan tumbuh hingga 80%
Mengutip prospektus, tahun ini ZYRX juga akan meluncurkan produk #warungPOS yang merupakan sebuah terobosan produk sebagai alat yang dapat mencatat inventory (persediaan) di toko serba ada dengan mudah. Pemilik toko hanya membutuhkan scanning pada produk-produk yang ada di tokonya, menginput nama produk dan harga beli, serta harga jual produk.
Setelah itu, penjualan dan penerimaan produk sudah langsung dapat tercatat dengan memakai alat tersebut untuk scan dan mencetak struk. Alat ini dilengkapi dnegan Notebook dengan build in SIM card, serta notebook berbasis Chrome OS.
ZYRX juga akan menambah produk-produk yang berhubungan dengan Internet of Things (IoT), baik untuk pemakaian di rumah, kantor dan industri, serta menawarkan produk produk tambahan/complimentary products pada pelanggan existing.
Baca Juga: Bersiap melantai di BEI, ini rencana kerja PT Zyrexindo Mandiri Buana