kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.539.000   0   0,00%
  • USD/IDR 15.740   20,00   0,13%
  • IDX 7.492   12,43   0,17%
  • KOMPAS100 1.159   4,94   0,43%
  • LQ45 920   6,72   0,74%
  • ISSI 226   -0,39   -0,17%
  • IDX30 475   4,06   0,86%
  • IDXHIDIV20 573   5,12   0,90%
  • IDX80 133   0,95   0,72%
  • IDXV30 141   1,37   0,98%
  • IDXQ30 158   1,02   0,65%

Wall Street dibuka sumringah


Jumat, 04 Agustus 2017 / 21:30 WIB
Wall Street dibuka sumringah


Sumber: CNBC | Editor: Dupla Kartini

NEW YORK. Bursa saham di Wall Street kompak menghijau, Jumat (4/8). Pasar sumringah menyambut data tenaga kerja yang melebihi ekspektasi.

Mengutip CNBC, pukul 21.24 WIB, indeks Dow Jones Industrial Average (DJIA) naik 0,05% menjadi 22.036,50. Lalu, indeks S&P 500 reli 0,10% ke level 2.474,52. Indeks Nasdaq menguat 0,07% menjadi 6.344,88.

Departemen tenaga kerja AS melaporkan adanya tambahan 209.000 pekerja pada Juli 2017. Angka tersebut melebihi perkiraan pasar yaitu hanya 180.000 pekerja. Sedangkan, tingkat pengangguran dirilis sesuai perkiraan yaitu 4,3%, atau membaik dari bulan sebelumnya 4,4%.

Selain itu, Paman Sam mencatatkan penurunan defisit perdagangan dari US$ 46,4 miliar pada Mei menjadi US$ 43,6 miliar per Juni 2017. Lalu, impor turun 0,2%, sementara ekspor tumbuh 1,2% month on month (mom). "Ini adalah pertumbuhan ekspor yang solid, kata Jim O'Sullivan, Kepala ekonom AS di High Frequency Economics seperti dilansir CNBC, Jumat.

Investor mencermati data ekonomi AS untuk mencari petunjuk terkait rencana kebijakan moneter Federal Reserve (The Fed) selanjutnya.

"Musim laporan kinerja perusahaan sudah mereda, jadi ini (data tenaga kerja) muncul pada waktu yang tepat," kata Art Hogan, Kepala strategi pasar di Wunderlich Securities seperti dilansir CNBC, Jumat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Survei KG Media

TERBARU
Kontan Academy
Advokasi Kebijakan Publik di Era Digital (Teori dan Praktek) Mengenal Pentingnya Sustainability Reporting

[X]
×