kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.606.000   15.000   0,94%
  • USD/IDR 16.290   50,00   0,31%
  • IDX 7.254   71,99   1,00%
  • KOMPAS100 1.072   13,98   1,32%
  • LQ45 846   11,53   1,38%
  • ISSI 216   2,98   1,40%
  • IDX30 435   5,09   1,18%
  • IDXHIDIV20 520   7,29   1,42%
  • IDX80 122   1,62   1,34%
  • IDXV30 124   0,72   0,58%
  • IDXQ30 143   1,82   1,29%

TRIN Teken Kontrak Rp 300 Miliar dengan Adhi Persada Gedung, Garap Proyek Ini


Jumat, 22 Desember 2023 / 20:25 WIB
TRIN Teken Kontrak Rp 300 Miliar dengan Adhi Persada Gedung, Garap Proyek Ini
Direksi TRIN dan Adhi Persada Gedung dalam penandatanganan perjanjian kerjasama.


Reporter: Pulina Nityakanti | Editor: Wahyu T.Rahmawati

KONTAN.CO.ID -  JAKARTA. PT Perintis Triniti Properti Tbk (TRIN) menandatangani perjanjian kerja sama dengan PT Adhi Persada Gedung, Jumat (22/12).

Lewat penandantanganan kerja sama ini, TRIN akan mulai melakukan pengerjaan upper structure dari Tower Kedua Collins Boulevard, yakni The Scott pada kuartal I 2024.

Direktur dan Founder TRIN Bong Chandra mengatakan, investasi yang digelontorkan TRIN lewat kerja sama ini sebesar Rp 300 miliar.

“Collins Boulevard merupakan Convertible Residence pertama di Serpong dengan target pasar generasi milenial,” ujarnya dalam siaran pers, Jumat (22/12).

Baca Juga: Perintis Triniti (TRIN) Raih Marketing Revenue Rp 958,1 Miliar Per November 2023

Bong berharap, dengan semakin cepatnya penandatanganan ini dilakukan, semakin cepat pula serah terima proyek akan dilakukan.

“Tower pertama Collins Boulevard, yakni The Hyde, sudah mulai diserahterimakan secara bertahap kepada para konsumen,” tuturnya.

Direktur Utama Adhi Persada Gedung Yan Arianto mengatakan, penandatanganan ini adalah awal kerja sama yang baik dari TRIN yang didukung oleh Adhi Karya Grup, dalam hal ini PT Adhi Persada Gedung (APG).

APG pun berkomitmen untuk mendukung bisnis Triniti Land, baik pada proyek apartemen ini maupun pengembangan lain di masa depan.

Baca Juga: Perintis Triniti (TRIN) Mulai Penjualan Proyek Holdwell Business Park di Lampung

“Kami juga berharap kerja sama ini pada akhirnya dapat menjadi manfaat untuk pelanggan Triniti Land,” ungkapnya.

Sebagai informasi, The Scott merupakan apartemen dengan luas kurang lebih 80.000 meter persegi yang menyediakan berbagai pilihan hunian apartemen, seperti Home Studio, Grand Studio dan 2 BR Corner.

Mengusung konsep adaptable space, unit The Scott dapat difungsikan sebagai tempat tinggal dan juga ruang kerja. Fasilitas yang ditawarkan ada gym, kolam renang, public space.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Bond Voyage Mastering Strategic Management for Business Development

[X]
×