kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45901,12   2,37   0.26%
  • EMAS1.318.000 -0,68%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Tips untuk Pemula Menjual NFT, Kenali Risiko dan Caranya


Selasa, 15 Februari 2022 / 08:47 WIB
Tips untuk Pemula Menjual NFT, Kenali Risiko dan Caranya
ILUSTRASI. Tips untuk Pemula Menjual NFT, Kenali Risiko dan Caranya


Sumber: Sekretariat Kabinet RI,Kompas.com | Editor: Adi Wikanto

Cara menjual NFT

Cara membuat, membeli dan menjual NFT di OpenSea

Dilansir dari Kompas.com, NFT biasanya diperdagangkan melalui skema lelang yang dapat dijumpai pada beberapa situs online, salah satunya yakni OpenSea. Secara sederhana, OpenSea adalah marketplace atau pasar dimana pemilik NFT atau penjual dan kolektor atau pembeli dapat bertransaksi.

OpenSea adalah tempat jual-beli NFT pertama dan terbesar di dunia. OpenSea memiliki 300.000 pengguna dengan lebih dari 34 juta NFT, yang terdiri dari berbagai macam barang, seperti foto, video, dan sebagainya. Mayoritas penjual dan pembeli di OpenSea menggunakan mata uang kripto berjenis Ethereum untuk bertransaksi.

Untuk mulai bertransaksi di OpenSea, baik itu menjual atau membeli, Anda harus memiliki akun terlebih dahulu, dan sebelum bisa mendaftarkan akun di OpenSea, Anda harus memiliki dompet digital mata uang kripto. Fungsi dompet digital itu hampir mirip dengan layanan Gopay, Shopeepay, atau OVO. Dompet digital mata uang kripto berfungsi untuk mengonversi uang Anda menjadi uang kripto.

Cara membuat akun OpenSea untuk transaksi NFT

Sebelum mulai bertransaksi, Anda harus mendaftarkan akun dulu di OpenSea. Berikut cara daftar akun OpenSea untuk jual beli NFT:

  1. Buka tautan berikut ini https://opensea.io, bisa lewat browser laptop atau ponsel, sesuaikan dengan di mana Anda telah menginstall dompet digital. Kali ini, OpenSea dibuka melalui browser Google Chrome di laptop
  2. Untuk mulai daftar akun OpenSea, Klik ikon dompet atau ikon foto profil, kemudian pilih opsi “Connect Wallet”
  3. Pilih dompet digital yang telah Anda gunakan, misalnya MetaMask
  4. Kemudian, buka extension MetaMask yang telah Anda install di Google Chrome dengan klik ikon puzzle yang biasa berada di samping kolom pencarian situs.
  5. Lalu, klik opsi “Connect Wallet” Kemudian, dompet digital MetaMask Anda bakal terhubung ke OpenSea
  6. Selanjutnya, klik opsi “Account” kemudian klik opsi “Profile” untuk melakukan pengaturan profil Anda di OpenSea
  7. Masukkan username, alamat e-mail Anda, dan sebagainya kemudian klik opsi “Save”
  8. OpenSea bakal mengirim pesan ke alamat e-mail Anda Buka pesan tersebut untuk memverifikasi permintaan pembuatan akun OpenSea.
  9. Anda kini telah memiliki akun OpenSea dan siap untuk menjual serta membeli NFT di marketplace ini.

Cara membuat dan menjual NFT di OpenSea

Untuk bisa menjual NFT, Anda perlu memiliki NFT terlebih dahulu. Apabila belum memilikinya Anda bisa membuat NFT dengan cara sebagai berikut:

Cara membuat NFT di OpenSea

  1. Pertama pada halaman awal OpenSea, klik opsi “Create” Masukkan atau unggah file yang ingin Anda jadikan NFT, bisa berupa gambar, foto, video, dan sebagainya.
  2. Masukkan nama NFT dan beberapa pengaturan lainnya, seperti pengaturan sebagai konten dengan muatan sensitif dan pengaturan blockchain yang bakal Anda gunakan.
  3. Apabila telah selesai mengatur klik opsi “Create” yang berada di bagian bawah halaman OpenSea.
  4. Dengan begitu, NFT Anda sudah siap untuk dijual.

Cara menjual NFT di OpenSea

  1. Buka opsi “My Collection” dengan mengetuk ikon foto profil yang berada di pojok kanan atas halaman OpenSea
  2. Pilih NFT Anda, kemudian klik opsi “Sell”
  3. Pilih skema penjualan yang bakal Anda gunakan. Apabila ingin menjual langsung klik opsi “Fixed Price”, sedangkan untuk skema lelang klik opsi “Time Auction”
  4. Masukkan harga NFT dengan mata uang kripto Ethereum yang Anda inginkan
  5. Anda juga bisa mengatur berapa lama Anda bakal menjual NFT tersebut di kolom “Duration”
  6. Setelah selesai mengatur, klik opsi “Complete Listing”.
  7. Kemudian, OpenSea bakal membuka extension MetaMask Anda untuk melakukan konfirmasi pendaftaran penjualan NFT.

Perlu diketahui, untuk bisa mengkonfirmasi penjualan NFT, Anda harus memiliki setidaknya saldo sebesar 0,05 Ethereum di MetaMask. Kemudian, setiap transaksi di OpenSea bakal ada biayanya sebesar 2,5 persen yang diambil dari hasil penjualan NFT. Anda juga bisa memperoleh royalti dari hasil penjualan NFT hingga maksimal 10 persen.

Itulah risiko, aturan dan panduan cara menjual NFT di OpenSea ataupun marketplace lainnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Practical Business Acumen

[X]
×