kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.249.000 2,21%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Tiga sentimen yang berhasil mendongkrak bursa Asia pagi ini


Jumat, 15 November 2019 / 09:30 WIB
Tiga sentimen yang berhasil mendongkrak bursa Asia pagi ini
ILUSTRASI. Indeks Nikkei Jepang. REUTERS/Issei Kato


Sumber: Reuters | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

KONTAN.CO.ID - SHANGHAI. Pasar saham Asia mencatatkan kenaikan pada transaksi Jumat (15/11) pagi. Data yang dihimpun Reuters, pada transaksi pembukaan pagi, indeks MSCI Asia Pacific -di luar bursa Jepang- mencatatkan kenaikan sebesar 0,34%. Sementara, indeks Nikkei 225 Stock Average Jepang naik 0,58% dan indeks S&P Australia naik 0,53%.

Melansir Reuters, setidaknya, ada lima sentimen yang berhasil mendongkrak performa bursa Asia pagi ini.

Pertama, adanya pernyataan dari penasehat ekonomi Gedung Putih Larry Kudlow yang bilang bahwa Washington semakin dekat mencapai kata sepakat dengan China.

Kendati demikian, hasil polling Reuters terhadap 100 ekonom menunjukkan, mayoritas ekonom meyakini kesepakatan dagang AS-China belum akan terwujud hingga tahun depan.

Baca Juga: Simak rekomendasi saham Profindo Sekuritas untuk perdagangan Jumat (15/11)

Kedua, bursa Amerika toreh rekor baru. Indeks S&P 500 berhasil menorehkan rekor baru dengan naik 0,08% menjadi 3.096,63. Di sisi lain indeks Dow Jones turun tipis 0,01% menjadi 27.781,96 dan indeks Nasdaq turun 7,3%.

Ketiga, harga minyak AS rebound setelah kemarin mengalami tekanan. Kenaikan harga minyak dipicu oleh naiknya cadangan minyak AS. Data Reuters menunjukkan, harga minyak WTI tercatat naik 0,37% menjadi US$ 56,98 per barel.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×