kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.533.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.199   95,00   0,58%
  • IDX 6.984   6,63   0,09%
  • KOMPAS100 1.040   -1,32   -0,13%
  • LQ45 817   -1,41   -0,17%
  • ISSI 212   -0,19   -0,09%
  • IDX30 416   -1,10   -0,26%
  • IDXHIDIV20 502   -1,67   -0,33%
  • IDX80 119   -0,13   -0,11%
  • IDXV30 124   -0,51   -0,41%
  • IDXQ30 139   -0,27   -0,19%

Tertarik Investasi di Efek Beragun Aset? Begini Saran Analis


Kamis, 02 Mei 2024 / 06:40 WIB
Tertarik Investasi di Efek Beragun Aset? Begini Saran Analis
ILUSTRASI. PT Sarana Multigriya Finansial (Persero) atau SMF mencatatkan Efek Beragun Aset berbentuk Surat partisipasi (EBA-SP SMF-BTN05) Rabu (4/12) di Bursa Efek Indonesia (BEI)


Reporter: Sugeng Adji Soenarso | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Investasi Efek Beragun Aset (EBA) dinilai prospektif. Namun, investor diharapkan memperhatikan rating yang ditawarkan.

Senior Economist KB Valbury Sekuritas Fikri C. Permana mengatakan, potensi investasi EBA masih cukup menarik.

"Karena ada underlying, hampir sama seperti sukuk dan perlakuannya lebih diutamakan daripada obligasi korporasi atau surat utang lainnya," ujarnya kepada Kontan.co.id, Jumat (26/4).

Baca Juga: BRI Danareksa Sekuritas Gaet SMF Luncurkan EBA-SP Ritel, Tawarkan Return Sebesar 7%

Teranyar, BRI Danareksa Sekuritas dan Sarana Multigriya Finansial (SMF) menghadirkan produk investasi EBA-SP Ritel. Produk ini telah mendapat rating AAA dari Pefindo.

Meski begitu, Fikri menuturkan bahwa investasi di EBA sedikit terpengaruh dari kisruh pembayaran KIK EBA MGIA01 milik PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk pada 2022 lalu.

Akibatnya, harga tidak bergerak sesuai ekspektasi sehingga memunculkan kekhawatiran dari investor. "Ini yang perlu menjadi catatan bagi penerbit EBA," katanya.

Baca Juga: Ini Jurus Jitu Bursa Efek Indonesia untuk Mengejar Target di Tahun 2024

Karenanya, Fikri menyarankan investor mencari EBA dengan rating AAA atau AA jika mencari EBA dengan risiko rendah. Namun, dengan rating tinggi, maka yield akan menjadi lebih rendah. Sementara jika ingin mencari return yang lebih baik, maka investor bisa melihat EBA dengan rating A, tetapi dengan risiko yang lebih tinggi.

Ke depan, Fikri menilai penerbitan EBA akan kian marak. Sebab, secara biaya lebih rendah dibandingkan kredit di perbankan. "Namun PR-nya, penerbit harus mendorong rating yang lebih baik," sambungnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective Bedah Tuntas SP2DK dan Pemeriksaan Pajak (Bedah Kasus, Solusi dan Diskusi)

[X]
×