kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.706.000   -3.000   -0,18%
  • USD/IDR 16.340   -15,00   -0,09%
  • IDX 6.618   86,45   1,32%
  • KOMPAS100 963   10,57   1,11%
  • LQ45 753   6,24   0,83%
  • ISSI 204   3,07   1,52%
  • IDX30 391   2,33   0,60%
  • IDXHIDIV20 475   7,20   1,54%
  • IDX80 109   1,13   1,05%
  • IDXV30 113   2,27   2,05%
  • IDXQ30 129   1,02   0,80%

Tahun ini, DAJK siapkan capex Rp 700 miliar


Selasa, 17 Februari 2015 / 20:27 WIB
Tahun ini, DAJK siapkan capex Rp 700 miliar
ILUSTRASI. Kode Redeem Free Fire (FF) Hari ini 4 September 2023, Reward Bundle hingga Emote!


Reporter: Wuwun Nafsiah | Editor: Yudho Winarto

JAKARTA. PT Dwi Aneka Jaya Kemasindo Tbk (DAJK) menyiapkan sejumlah ekspansi tahun ini. Untuk mendanai ekspansinya, DAJK menyiapkan anggaran belanja modal alias capital expenditure (capex) hingga Rp 700 miliar.

Direktur Keuangan DAJK, Witjaksono mengatakan, perseroan sudah berencana membangun pabrik flexible packaging di Subang, Jawa Barat.  Untuk pembangunan pabrik ini, DAJK mebutuhkan dana sekitar Rp 500 miliar. "Saat ini kami sudah membebaskan 25 hektare lahan," ungkapnya kepada KONTAN, Selasa (17/2).

DAJK butuh sekitar 60 ha lahan untuk pembangunan pabrik ini. Proses pembebasan tanah akan dilakukan secara bertahap. Sementara pembangunan pabrik rencananya akan mulai di semester kedua tahun ini. Perseroan menargetkan pabrik tersebut mulai beroperasi di tahun 2017.

Selanjutnya, DAJK menyiapkan Rp 100 miliar untuk akuisisi perusahaan kompetitor. Akuisisi ini diharapkan mendongkrak kinerja perseroan ke depan. Pasalnya, perusahaan yang nantinya akan diakuisisi memiliki pelanggan besar seperti Nestle, Indofood, dan Grup Tempo Scan. "Sisa capex sekitar Rp 100 miliar untuk kebutuhan lainnya," lanjut Witjaksono.

DAJK optimistis pertumbuhannya tahun ini akan cukup positif. Hal ini seiring dengan pertumbuhan sektor konsumer. Maklum, selama ini, DAJK banyak memasok kemasan untuk industri konsumer. DAJK berharap pendapatan dan laba bersih tahun ini bisa tumbuh masing-masing 30% dan 20%.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Procurement Economies of Scale (SCMPES) Brush and Beyond

[X]
×