kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45863,29   1,62   0.19%
  • EMAS1.361.000 -0,51%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Starlink Resmi Beroperasi di Indonesia, Begini Respons Manajemen Emiten Telco


Senin, 27 Mei 2024 / 12:01 WIB
Starlink Resmi Beroperasi di Indonesia, Begini Respons Manajemen Emiten Telco
ILUSTRASI. Antena penerima sinyal internet dari satelit Starlink.


Reporter: Pulina Nityakanti | Editor: Noverius Laoli

“Kehadiran Starlink di Indonesia bisa membuka potensi untuk berkolaborasi, sehingga membawa manfaat bagi masyarakat dan perkembangan industri telekomunikasi di Indonesia,” ujarnya kepada Kontan, Jumat (24/5).

Terkait dengan harga layanan Starlink, EXCL melihat perlu adanya penerapan regulasi yang seimbang dari pemerintah.

“Sehingga, tercipta adanya playing field yang sama antara Starlink dengan operator eksisting, misalnya sama-sama dikenakan PNBP sektor telekomunikasi (BHP,USO, dan BHP Tel) dan lainnya,” paparnya.

Baca Juga: Jalin Kerjasama dengan Starlink, Telkom Indonesia (TLKM) Beberkan Manfaatnya

Selain itu, EXCL berharap pemerintah bisa memfasilitasi agar Starlink diwajibkan bekerja sama dengan operator untuk layanan business to consumer (B2C) dan business to business (B2B).

“Diharapkan juga pemerintah bisa melakukan kontrol terhadap struktur tarif Starlink agar tidak berpotensi mengancam keberlangsungan usaha telekomunikasi nasional,” ungkapnya.

Hingga kuartal I 2024, secara total XL Axiata telah memiliki lebih dari 163 ribu BTS, termasuk lebih dari 107 ribu BTS 4G dan sekitar 54 ribu BTS 2G. Adapun jumlah BTS 3G hanya sekitar 377 menara.

Merespons kehadiran Starlink, EXCL mengakui tantangan bisnis telekomunikasi akan semakin berat ke depannya. Oleh karena itu, ada beberapa strategi yang akan dilakukan EXCL dalam memperkuat kinerja Perseroan.

Baca Juga: Pendapatan Mitratel Kuartal III Tumbuh 11,9%, Laba Bersih Melonjak 16,6%

Pertama, menjaga tingkat harga layanan mobile maupun fixed broadband yang sesuai dengan keterjangkauan masyarakat Indonesia.

Kedua, mendorong dan meningkatkan bisnis layanan konvergensi. Ketiga, melanjutkan pengembangan infrastruktur jaringan baik di Jawa dan luar Jawa.

“Terakhir, meningkatkan pengalaman pelanggan yang lebih baik, yakni digitalisasi, personalisasi dan sebagainya,” paparnya.

Selanjutnya: Apakah Oatmeal Bagus untuk Diet Tubuh? Simak Kalori dan Cara Konsumsinya di Sini

Menarik Dibaca: Apakah Oatmeal Bagus untuk Diet Tubuh? Simak Kalori dan Cara Konsumsinya di Sini

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Pre-IPO : Explained Supply Chain Management on Efficient Transportation Modeling (SCMETM)

[X]
×