kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45864,81   3,15   0.36%
  • EMAS1.361.000 -0,51%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Simak Rekomendasi Saham AMMN, BRIS, INCO dan ACES untuk Rabu (12/6)


Rabu, 12 Juni 2024 / 06:56 WIB
Simak Rekomendasi Saham AMMN, BRIS, INCO dan ACES untuk Rabu (12/6)
ILUSTRASI. Pialang memantau pergerakan perdagangan saham di Jakarta, Senin (3/6/2024). Mengutip dari RTI Business, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan senin (3/6/24) ditutup di zona hijau. Perdagangan dibuka di level 6.971.147 dengan posisi tertinggi di 7.088.401 dan IHSG ditutup menguat tipis 0,94% ke posisi 7.036.191. KONTAN/Cheppy A. Muchlis/03/06/2024


Reporter: Ridwan Nanda Mulyana | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) terjun 65,85 poin atau turun 0,95% ke posisi 6.855,69 pada Selasa (11/6).

Analis RHB Sekuritas Indonesia Muhammad Wafi melihat secara teknikal IHSG  melakukan koreksi dengan membuat Lower Low (LL) level namun volume rendah.

Wafi menghitung, meski berpeluang rebound, namun selama di bawah garis MA5 maka IHSG berpeluang untuk kembali membuat LL level.

"Namun jika mampu breakout garis MA5 maka berpeluang untuk kembali rebound dan menguji resistance garis MA20 sekaligus resistance bearish channel-nya," ungkap Wafi dalam risetnya, Rabu (12/6).

Baca Juga: Kinerja AKR Corporindo (AKRA) Diramal Tumbuh Positif, Simak Rekomendasi Sahamnya

Wafi memprediksi rentang pergerakan IHSG saat ini berada dikisaran 6.800 hingga 7.000. Berikut rekomendasi saham yang secara teknikal menarik dicermati hari ini:

1. PT Amman Mineral International Tbk (AMMN)

Analisa:

AMMN terlihat mencoba melakukan rebound dari support garis MA20 dengan akumulasi volume. Selama diatas garis MA20 maka berpeluang untuk breakout garis MA5 dan menguji level tertingginya di Mei 2024

Rekomendasi: Buy

Buy area disekitar Rp 11.625 dengan target jual di Rp 13.300 hingga Rp 15.000. Cut loss di Rp 10.750.

Baca Juga: IHSG Berpotensi Turun Lagi pada Rabu (12/6), Intip Rekomendasi Saham Berikut

2. PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BRIS)

Analisa:

BRIS terlihat melakukan terlihat melakukan rebound dengan tweezer bottom candle meski volume rendah. Jika mampu breakout garis MA5 maka berpeluang untuk kembali rebound dan menguji resistance garis MA20.

Rekomendasi: Buy on Breakout

Buy jika breakout Rp 2.200 dengan target jual di Rp 2.360 hingga Rp 2.600. Cut loss di Rp 2.090.

3. PT Vale Indonesia Tbk (INCO)

Analisa:

INCO terlihat kembali melakukan koreksi untuk menguji support garis MA100. Selama diatas garis MA100 maka berpeluang untuk kembali rebound dan breakout resistance garis MA50 untuk menguji resistance garis MA20.

Rekomendasi: Buy

Buy area disekitar Rp 4.250 dengan target jual di Rp 4.680 hingga Rp 4.970. Cut loss di Rp 4.040

Baca Juga: Cermati IHSG Saat di Tengah Penurunan Kinerja dan Sentimen Negatif

4. PT Ace Hardware Indonesia Tbk (ACES)

Analisa:

ACES terlihat melakukan rebound dari support garis MA100 dengan Higher High level. Selama diatas garis MA100 maka berpeluang untuk kembali rebound dan menguji resistance garis MA50.

Rekomendasi: Buy

Buy area disekitar Rp 850 dengan target jual di Rp 910 hingga Rp 975. Cut loss di Rp 820.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Pre-IPO : Explained Supply Chain Management on Efficient Transportation Modeling (SCMETM)

[X]
×