kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.745.000   4.000   0,23%
  • USD/IDR 16.430   -25,00   -0,15%
  • IDX 6.223   -248,56   -3,84%
  • KOMPAS100 896   -33,02   -3,55%
  • LQ45 709   -20,34   -2,79%
  • ISSI 194   -8,31   -4,11%
  • IDX30 370   -9,39   -2,47%
  • IDXHIDIV20 444   -10,12   -2,23%
  • IDX80 103   -3,04   -2,87%
  • IDXV30 107   -2,26   -2,07%
  • IDXQ30 121   -3,14   -2,53%

Segera Menggelar RUPSLB, Ini Sentimen dan Peluang Saham Erajaya Swasembada (ERAA)


Selasa, 18 Maret 2025 / 10:38 WIB
Segera Menggelar RUPSLB, Ini Sentimen dan Peluang Saham Erajaya Swasembada (ERAA)
ILUSTRASI. Erajaya Digital Complex (EDC).


Reporter: Ahmad Febrian | Editor: Ahmad Febrian

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menatap tahun 2025, ERAA tetap optimistis dapat mencatatkan pertumbuhan positif. Ada beberapa faktor yang mendukung prospek bisnis perusahaan. salah satu pijakan pertumbuhan, PT Erajaya Swasembada Tbk (ERAA) berencana menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa pada Rabu (19/3). 

RUPSLB ini dinilai penting bagi masa depan ERAA karena akan terjadi regenerasi pucuk pimpinan. Baik dari chairman atau komisaris utama hingga beberapa direktur baru. "Bisa dibilang ini tahapan awal  "new" ERAA. Sehingga market sangat berharap kepemimpinan baru akan mendongkrak kinerja ERAA ke depan," kata Analis Sinarmas Sekuritas, Vita Lestari, 

Sebelumnya ERAA telah mengumumkan surat permohonan pengunduran diri Ardy Hady Wijaya selaku komisaris utama. Serta Mitchella Ardy Hady Wijaya, Keith Ardy Hady Wijaya, dan Elly selaku direktur. 

Menurut Vita, saat ini ERAA sedang dibanjiri sentimen positif. Pertama, iPhone 16 series akan segera dijual di Indonesia setelah sertifikasi Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) dari Kementerian Perindustrian (Kemenperin). ERAA merupakan salah satu salah satu distributor utama produk Apple di Indonesia.

Baca Juga: Dua Anak Usaha Erajaya (ERAA) Kompak Lakukan Penurunan Modal Dasar, Ini Alasannya

Kedua, Erajaya Digital telah menjadi mitra eksklusif Honor Indonesia, dalam bidang distribusi produk, pengembangan jaringan penjualan, operasional ritel, serta pelaksanaan aktivitas pemasaran lokal di seluruh Indonesia.

Setelah meluncurkan serangkaian produk unggulan, Honor mencatatkan penjualan global tumbuh lebih dari 50%  pada Desember 2024. Khusus untuk pasar Eropa, Honor mencatatkan pertumbuhan penjualan sebesar 77% pada kuartal IV-2024 lalu. 

Ketiga, terkait ekspansi PT Era Boga Nusantara (EBN), anak usaha Erajaya dengan kepemilikan 99,99%, yang mengakuisisi 40% saham PT Chagee Era Indonesia di awal 2025 ini. Melalui akuisisi ini, ERAA membawa brand teh modern oriental Chagee  ke pasar lokal.

Berdiri tahun 2017 di Yunnan, China, Chagee telah berkembang pesat dengan lebih dari 4.000 gerai di berbagai negara Asia, termasuk Malaysia, Singapura, Thailand, dan Vietnam. 

Baca Juga: Pasar EV Makin Panas! Xpeng Resmi Masuk Indonesia di Bawah Bendera Erajaya Group

Langkah diversifikasi ini sejalan dengan strategi Erajaya dalam memperluas portofolio bisnisnya di luar sektor ritel gadget, yang berpotensi memperkuat posisi Erajaya sebagai pemain multi-industri yang adaptif dan inovatif

Sentimen positif keempat muncul dari anak usaha lain yang sudah melantai di bursa, yakni PT Sinar Eka Selaras Tbk (ERAL). ERAL akan segera menjual mobil listrik Xpeng di Indonesia. Ada dua tipe yang telah diluncurkan di Indonesia yakni seri X9 dan G6.

Analis Yuanta Research Chandra Pasaribu menilai laba ERAA pada full year 2024 diprediksi meningkat 33,9%. Sementara pada 2025 meningkat 21,7%.

Yuanta mempertahankan rekomendasi beli untuk saham ERAA dengan target harga Rp 570. "ERAA telah terbukti berada di jalur yang benar dengan strategi ekspansi yang rasional," ujarnya.

Selanjutnya: Cek Besaran Zakat Fitrah dengan Uang, Ketentuan, dan Bacaan Niat Bayar Zakat

Menarik Dibaca: Pengumuman SNBP 2025 Hari Ini! Cari Tahu Jadwal dan Cara Cek Hasilnya di Sini

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Survei KG Media

TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Procurement Economies of Scale (SCMPES) Brush and Beyond

[X]
×