kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.568.000   13.000   0,84%
  • USD/IDR 16.190   15,00   0,09%
  • IDX 7.089   24,28   0,34%
  • KOMPAS100 1.050   2,99   0,29%
  • LQ45 820   -0,96   -0,12%
  • ISSI 212   2,00   0,95%
  • IDX30 421   -0,80   -0,19%
  • IDXHIDIV20 504   -0,45   -0,09%
  • IDX80 120   0,40   0,33%
  • IDXV30 124   0,56   0,46%
  • IDXQ30 139   -0,48   -0,34%

Saratoga akuisisi Trimitra Rp 275 miliar


Rabu, 08 Oktober 2014 / 14:52 WIB
Saratoga akuisisi Trimitra Rp 275 miliar
ILUSTRASI. Mencegah Pikun di Usia Muda./Pho KONTAN/Carolus Agus Waluyo/09/05/2011.


Reporter: Dityasa H Forddanta | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

JAKARTA. PT Saratoga Investama Sedaya Tbk (SRTG) memiliki pipeline sejumlah akuisisi sepanjang tahun ini. Perseroan kembali melakukan akuisisi atas 80% Timitra Karya Jaya (TKJ).

Dalam keterangan resminya, (8/10), SRTG melaksanakan hak Opsi Beli 80% saham Mitra Daya Mustika (MDM) di TKJ. "Nilai transaksinya mencapai Rp 275 miliar, dan dilakukan pada tanggal 6 Oktober lalu," imbuh Sekertaris Perusahaan SRTG Ira Dompas.

Perlu diketahui, SRTG sebelumnya juga telah melakukan akuisisi atas perusahaan fashion ternama, PT Gilang Agung Persada (GAP). SRTG mengakuisisi 4,17% saham GAP dengan nikai US$ 5 juta. Pada saat yang bersamaan, SRTG juga menempatkan dana senilai US$ 167.000 dalam exchangeable bonds.

Selain memperkuat portofolionya, SRTG juga memiliki rencana untuk mendivestasi entitas yang di luar tiga portofolio utamanya yakni konsumer, infrastruktur dan sumber daya alam. Melalui anak usahanya, PT Saratoga Sentra Business, SRTG tengah menyelesaikan Perjanjian Jual Beli Saham Bersyarat dengan PT Prime Asia Capital (PAC) dengan total harga transaksi sebesar US$ 5,61 juta untuk penjualan 19,70% saham di PT Kalimantan Mentari Khatulistiwa (KMK) dan 0,32% saham di PT Laju Kencana Murni (LKM).

Keduanya merupakan para pemegang saham atas 9,77% efektif saham di PT Pulau Seroja Jaya, yang merupakan entitas afiliasi perusahaan. Penyelesaian transaksi diharapkan terjadi pada tanggal 31 Desember 2014.

 "Soalnya perusahaan tersebut bergerak di sektor transportasi, ini di luar pilar utama bisnis kami," pungkas Presiden Direktur SRTG Sandiaga S. Uno pada kesempatan sebelumnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Bond Voyage Mastering Strategic Management for Business Development

[X]
×