Reporter: Wahyu Tri Rahmawati | Editor: Wahyu T.Rahmawati
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bursa Efek Indonesia (BEI) membuka perdagangan saham dan waran seri I PT Meta Epsi Tbk (MTPS dan MTPS-W) pada hari ini setelah suspend sehari. Suspensi ini dilakukan karena terjadi penurunan harga kumulatif yang signifikan pada saham MTPS.
"Suspensi atas perdagangan saham dan waran seri I Meta Epsi di pasar reguler dan pasar tunai dibuka kembali mulai perdagangan sesi I tanggal 7 Februari 2020," ungkap BEI dalam pengumuman bursa, Kamis (6/2).
Pada penutupan perdagangan Rabu (5/2), harga saham MTPS merosot 15,38% ke Rp 330 per saham. Ini adalah harga terendah saham MTPS sejak pencatatan saham perdana alias initial public offering (IPO) pada 10 April 2019 lalu.
Baca Juga: Ini detail rencana pembubaran reksadana besutan Minna Padi
Harga saham MTPS cenderung menurun sejak menyentuh level tertinggi di Rp 1.810 per saham pada 6 September 2019. Sejak awal tahun, harga saham MTPS sudah turun 62,92%.
BEI memasukkan saham dan waran MTPS dalam kategori unusual market activity (UMA) atau pergerakan di luar kebiasaan pada 31 Januari lalu karena penurunan harga saham yang di luar kebiasaan.
Keterbukaan informasi terakhir MTPS adalah pada 6 Februari 2020 mengenai penjelasan atas volatilitas transaksi efek. Dalam penjelasan tersebut, MTPS mengatakan tidak memiliki informasi material yang bisa memengaruhi nilai efek. MTPS mengungkapkan tidak memiliki rencana aksi korporasi dalam tiga bulan mendatang.
Kahar Anwar, Direktur Utama Meta Epsi mengatakan bahwa pemegang saham mayoritas MTPS, yakni PT Anugerah Perkasa Semesta dan PT Central Energi Pratama telah mengonfirmasi tidak melakukan transaksi pada periode 28-30 Januari 2019.
Baca Juga: Agresif, PT Meta Epsi Tbk (MTPS) incar nilai kontrak dua kali lipat dari tahun lalu
Perusahaan yang bergerak di bidang rekayasa, pengadaan, dan konstruksi (EPC) ini mencatat pendapatan bersih Rp 106,15 miliar pada sembilan bulan pertama 2019 lalu. Pendapatan Meta Epsi ini naik hampir tiga kali lipat jika dibandingkan dengan periode yang sama tahun sebelumnya sebesar Rp 36,08 miliar. Laba bersih MTPS melonjak 4,38 kali lipat menjadi Rp 24,93 miliar pada periode Januari-September 2019.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News